bakabar.com, JAKARTA - Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) bakal menjenguk korban penganiayaan Mario Dandy, David Ozora di RS Mayapada, Setiabudi, Jakarta Selatan, Selasa (14/3).
Aris berencana menjenguk David didampingi tim dari Komnas PA sekitar pukul 15.00 WIB.
Baca Juga: David Jalani Terapi Musik Heavy Metal, Efektif?
"Betul, jam 15.00 WIB sore ini Komnas Perlindungan Anak melakukan kunjungan ke RS Mayapada bertemu David korban kekerasan," kata Ketua Komnas PA, Arist Merdeka Sirait kepada bakabar.com, Selasa (14/3).
Namun, ia belum membeberkan agenda menjenguk David akan berkaitan dengan asesmen maupun tindaklanjut pendampingan penanganan korban penganiayaan yang tergolong masih anak di bawah umur.
Menurutnya ia akan memberikan dukungan moril terhadap David Ozora untuk lekas sembuh dan beraktivitas seperti sediakala.
"Memberikan dukungan moral agar David cepat sembuh," ujarnya.
Sementara, kuasa hukum David, Mellisa Anggraini mengungkapkan kondisi kesehatan David Ozora yang mengalami perkembangan signifikan, bahkan David telah sadarkan diri.
David juga disebut tengah memasuki fase pemulihan dan peluapan emosi sehingga mata David sempat terbuka dan tangan yang bergerak serta mengepal.
Baca Juga: Saksi Ungkap AG Sempat Tolak Bantu David yang Sekarat
"Jadi kata dokter itu peluapan, lagi dalam fase pemulihan emosi, peluapan emosi," kata Mellisa saat dihubungi bakabar.com, Selasa (7/3).
Kendati demikian, kondisi David yang kini telah membuka matanya masih belum sepenuhnya sadar. Tetapi kondisi kesehatan David telah mengalami perkembangan yang pesat.
"Tapi ibaratnya, orang belum sadar sepenuhnya, dia belum tahu siapa yang ada di depannya, dia belum tahu dia seperti apa," ujar Mellisa.
Baca Juga: Mario Dandy Paksa David Ozora 'Sikap Tobat' Ala TNI
Tidak hanya itu, Mellisa juga mengungkapkan pembengkakan di area-area tertentu sudah berangsur mengempis. Namun David juga sempat dilakukan tindakan menyedot cairan yang terdapat di paru-parunya.
"Bengkak di kepala juga sudah berangsur kecil, infeksi-infeksi di badan juga sudah sembuh, tapi kemarin itu ada di sedot lendir di paru-parunya, karena penuh cairan itu kan," pungkasnya.