bakabar.com, JAKARTA - Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA), Arist Merdeka Sirait menyambangi RS Mayapada Setiabudi, Jakarta Selatan, Selasa (14/3) untuk memberi dukungan demi kesembuhan David Ozora.
Pantauan bakabar.com, Arist tiba di RS Mayapada Setiabudi, Jakarta Selatan bersama dua orang timnya sekitar pukul 15.08 WIB untuk menjenguk David, korban penganiayaan Mario Dandy Satriyo.
"Kami melakukan kunjungan ke RS Mayapada bertemu David korban kekerasan untuk memberikan dukungan moral agar David cepat sembuh," kata Arist kepada bakabar.com, Selasa (14/3).
Baca Juga: Komnas PA Bakal Jenguk David di RS Mayapada Sore Ini
Tak lama berselang, Ketua Komnas Perlindungan Anak (Komnas PA) DKI Jakarta, Cornelia Agatha juga terlihat mendatangi RS Mayapada tepat Pukul 15.30 WIB. Tak ada kata yang terucap saat Cornelia tiba di lokasi, ia langsung bergegas memasuki lobi RS Mayapada, Jakarta Selatan.
Di sisi lain, kuasa hukum David, Mellisa Anggraini mengungkapkan kondisi kesehatan David Ozora yang mengalami perkembangan signifikan, bahkan David telah sadarkan diri.
Baca Juga: Sempat Alami Koma, Kondisi David Berangsur Membaik
David juga disebut tengah memasuki fase pemulihan dan peluapan emosi sehingga mata David sempat terbuka dan tangan yang bergerak serta mengepal.
"Jadi kata dokter itu peluapan, lagi dalam fase pemulihan emosi, peluapan emosi," kata Mellisa saat dihubungi bakabar.com, Selasa (7/3).
Kendati demikian, kondisi David yang kini telah membuka matanya masih belum sepenuhnya sadar. Tetapi kondisi kesehatan David telah mengalami perkembangan yang pesat.
"Tapi ibaratnya, orang belum sadar sepenuhnya, dia belum tahu siapa yang ada di depannya, dia belum tahu dia seperti apa," ujar Mellisa.