Kepemilikan Senjata Ilegal

Usai Dicecar, Bareskrim Pulangkan 5 ART Dito Mahendra

Direktorat Tindak Pidana Umum (Dittipidum) Bareskrim Polri menyebut memulangkan lima orang ART (Asisten Rumah Tangga) Dito Mahendra usai menjalani serangkaian

Featured-Image
Dito Mahendra saat mendatangi Gedung Merah Putih KPK pada bulan Januari 2023 lalu. Foto: Antara

bakabar.com, JAKARTA – Direktorat Tindak Pidana Umum (Dittipidum) Bareskrim Polri menyebut memulangkan lima orang ART (Asisten Rumah Tangga) Dito Mahendra usai menjalani serangkaian pemeriksaan.

Kelima ART semula digelandang usai kepolisian melakukan penggeledahan pada Jumat (19/5) lalu.

“Tidak ada yang ditangkap (5 pembantu Dito Mahendra),” kata Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Pol Djuhandani, Senin (22/5).

Baca Juga: Geledah Rumah Dito Mahendra, Bareskrim Tangkap 5 ART

Djuhandani menerangkan telah meminta keterangan yang dibatasi hanya 1x24 jam.

“Hanya diamankan untuk dimintai keterangan. Ya cukuplah kita kan hanya mintai keterangan dan kewenangan penyidik hanya 1x24 jam,” ujarnya.

Kendati demikian, Djuhandani menegaskan pihaknya masih belum bisa menjabarkan hasil terkait pemeriksaan terhadap kelima asisten rumah tangga Dito Mahendra.

Baca Juga: Geledah 2 Rumah Dito Mahendra, Bareskrim Amankan 2 Pucuk Senjata

Saat ini proses penyelidikan terkait kasus kepemilikan senjata api (senpi) ilegal Dito Mahendra masih berlangsung.

Meski penyidik Bareskrim Polri belum mengetahui keberadaan Dito Mahendra.

Sebelumnya, penyidik Bareskrim Polri juga telah menggeledah dua rumah milik Dito Mahendra di dua tempat.

Dalam penggeledahan tersebut, Bareskrim telah menyita satu buah dokumen keimigrasian (paspor) atas nama Dito Mahendra serta dua buah senjata berjenis airsoft gun dan satu buah HP.

Baca Juga: KPK Bakal Buru Dito Mahendra hingga ke Jepang!

Adapun secara terpisah, Karopenmas Mabes Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan juga menegaskan pihaknya akan melakukan analisa terhadap HP yang ditemukan di rumah Dito Mahendra.

“Rencana tidak lanjutnya, karena selain senjata airsoft gun ditemukan juga satu buah hp, maka penyidik melakukan analisa terhadap hp yang ditemukan di rumah tersebut,” kata Ramadhan.

“Kemudian tentu akan melakukan pemeriksaan saksi lain,” lanjutnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner