liga 1

Preview dan Link Live Streaming Bali United vs Persik Kediri

Bali United FC ingin kembali ke jalur kemanangn saat bertemu Persik Kediri pada laga lanjutan Liga 1 2023/24 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Senin (7/8).

Featured-Image
Bali United akan menghadapi Persik Kediri pada lanjutan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Senin (7/8). (foto: baliunitedfc)

bakabar.com, JAKARTA –Bali United FC ingin kembali ke jalur kemenangan saat bertemu Persik Kediri pada laga lanjutan Liga 1 2023/24 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Senin (7/8) pukul 19.00 WIB.

Pasalnya, kemenangan Bali United dalam tiga pertandingan beruntun baru saja terhenti usai ditahan imbang 0-0 oleh Persib Bandung, Kamis (3/8).

Kondisi itu membuat tim asuhan Stefano Cugurra ini ingin kembali ke jalur positif saat meladeni Macan Putih nanti. 

Namun, tim berjuluk Laskar Tridatu ini harus lebih siap dan mewaspadai lawannya nanti.

Baca Juga: Diimbangi Bali United, Kutukan Persib Tak Pernah Menang Berlanjut

Sebab, Persik berada dalam performa bagus setelah menumbangkan PSM Makassar di Parepare, akhir pekan lalu. 

Bali United tentu tak mau mengikuti jejak PSM yang harus takluk di depan publik sendiri dan tentu ingin kembali ke jalur kemenangan.

”Melawan Persik Kediri di kandang sendiri, mudah-mudahan kita bisa main bagus dan semoga bisa memenangkan pertandingan,” kata Stefano Cugurra.

Melawan Persik yang sedang dalam performa bagus, pelatih yang akrab disapa Teco ini memastikan timnya juga sudah menganalisis kekuatan lawan. 

Baca Juga: Persib Bandung vs Bali United: Maung Bandung Siap Hapus Kutukan!

Pelatih asal Brasil ini juga mengaku sudah cukup kenal karakter beberapa pemain Persik saat ini.

“Ada beberapa pemain Persik yang sudah sempat bekerja sama dengan saya baik di Persija juga di Bali United. Kita juga sudah melihat (rekaman video) beberapa pertandingan Persik. Termasuk saat mereka menang lawan PSM dan juga saat kalah dari Persib,” ucap Teco.

Saat ini, Bali United ada di peringkat ke-5 klasemen sementara dengan mengumpulkan nilai 10 dari enam laga. 

Tapi Bali United harus berhati-hati karena Persik punya misi kembali mencuri poin saat bermain di kandang lawan.

Baca Juga: Persita Tangerang vs PSM Makassar: Duel Dua Tim Pesakitan

Catatan kemenangan atas PSM membuat skuat Macan Putih dipastikan punya motivasi tinggi untuk mendapatkan poin dari kandang Serdadu Tridatu. 

Namun, pelatih Marcelo Persik Rospide mengungkapkan para pemainnya berada dalam kondisi tidak fit 100 persen, dan juga tidak punya waktu cukup menjalani latihan karena perjalanan panjang dari Makassar ke Bali. 

“Saya rasa kondisi tim tidak dalam 100 persen prima. Tapi kita harus menjalani ini tetap dengan semangat untuk fight dan lakukan yang terbaik,” tegas pelatih asal Brasil itu.

Meski tidak dalam kondisi 100 persen, namun Marcelo Rospide menggarisbawahi jika target timnya di laga kali ini adalah tetap ingin meraih poin.

Baca Juga: Menang 2-1, Persik Gagalkan PSM Kuasai Puncak Klasemen Sementara

“Kita respek dengan kekuatan Bali United. Situasinya adalah kita butuh poin karena kita memulai kompetisi dekat dengan zona degradasi. Targetnya meraih poin, baik satu atau juga tiga poin itu lebih baik,” ungkap Marcelo Rospide.  

Persik saat ini ada di peringkat ke-13 klasemen sementara dengan koleksi tujuh poin hasil dari dua kali menang, satu kali imbang dan tiga kali kalah.

Pertandingan antara Bali United vs Persik Kediri akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar pada Senin (7/8) pukul 19.00 WIB.

Berikut link live streaming Bali United vs Persik Kediri... LINK..

Editor


Komentar
Banner
Banner