liga 1

Persita Tangerang vs PSM Makassar: Duel Dua Tim Pesakitan

Persita Tangerang dan PSM Makassar berada dalam kondisi buruk jelang bertemu dalam laga lanjutan Liga 1 2023/2024 di Indomilk Arena, Senin (7/8) pukul 15.00 WIB

Featured-Image
Pelatih Persita Tangerang Luis Duran. (foto: dok. persita.official)

bakabar.com, JAKARTA -Persita Tangerang dan PSM Makassar berada dalam kondisi buruk jelang bertemu dalam laga lanjutan Liga 1 2023/2024 di Indomilk Arena, Senin (7/8) pukul 15.00 WIB.

Persita dan PSM sama-sama menelan kekalahan di kandang pada pertandingan terakhirnya, pekan lalu. 

Bagi Persita, ini menjadi laga kesempatannya bangkit karena akan kembali bermain di hadapan pendukung sendiri.

Namun, tim besutan Luis Duran ini harus waspada mengingat permainannya jauh dari harapan ketika takluk dari Bhayangkara FC di Indomilk Arena.

Baca Juga: Taklukan Persija 1-0, Persita Lanjutkan Tren Positif

Karena itu, pelatih asal Chili ini akan menginstrusikan para pemainnya agar bermain lebih baik menghadapi juara bertahan Liga 1 nanti.

"Lawan Bhayangkara FC bukan pertandingan yang mudah untuk kita. Kita ada banyak situasi yang harus diperbaiki jika ingin menang hadapi PSM. Ada kesalahan yang sudah kita bicarakan dengan pemain dan kita sudah sepakat memperbaikinya jika ingin menang besok," ujar Luis Duran.

Dengan mengandalkan Mateo Bustos dan Bae Sin Yeong di lini tengah, serta Ezequiel Vidal dan Ramiro Fergonzi di depan, Luis yakin timnya akan bermain lebih baik dibandingkan sebelumnya.

Baca Juga: Jamu Persija, Persita Tangerang Pede dengan Counterattack

"Sekarang kita sudah fokus dan optimis. Dan untuk besok pemain sudah siap 100 persen untuk kerja maksimal. Mudah-mudahan yang kita rencanakan bisa terjadi, dan dapat poin penuh di kandang sendiri," tambahnya.

Apalagi, Persita berambisi mengincar tiga poin di pertandingan itu, mengingat tim berjuluk Laskar Cisadane ini terlempar dari posisi 4 besar. Saat ini mereka berada di peringkat 6 dengan 10 poin.

Sedangkan pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares mengatakan bahwa timnya tidak memiliki banyak waktu untuk mempersiapkan melawan Persita.

Baca Juga: Menang 2-1, Persik Gagalkan PSM Kuasai Puncak Klasemen Sementara

Meski sama-sama mendapatkan libur tiga hari, para pemain PSM sedikit lelah karena harus terbang ke Tangerang dari Makassar.

Tapi, Tavares tetap akan memanfaatkan sisa waktu yang ada untuk mengevaluasi permainan timnya setelah kalah 1-2 dari Persik Kediri di kandang, Kamis (3/8) lalu. 

Tavares juga menyebut menghadapi Persita akan lebih sulit daripada menghadapi Persik. Ini dikarenakan Pendekar Cisadane juga mengalami kekalahan di laga sebelumnya, yang pasti ingin menebus tren positif di pertandingan nanti.

Baca Juga: Menang 4-2, PSM Makassar Perburuk Posisi Persib Bandung

"Artinya kedua tim akan berusaha menampilkan permainan yang lebih bagus dari sebelumnya dan itulah yang terjadi dalam sepakbola, memperbaiki hasil di pertandingan selanjutnya." jelas Bernardo.

Saat ini, PSM Makassar terjungkal ke posisi 9 klasemen Liga 1 dengan torehan 8 poin. 

Pertandingan antara Persita Tangerang vs PSM Makassar akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar pada Senin (7/8) pukul 15.00 WIB.

Berikut link live streaming Persita Tangerang vs PSM Makassar... LINK..

Prediksi Susunan Pemain

Persita Tangerang (4-3-3): Aditya Harlan; Muhammad Toha, Javlon Guseynov, Christian Rontini, Mario Jardel; Bae Sin-yeong, Mateo Bustos, Ezequiel Vidal; Esal Sahrul, Irsyad Maulana, Ramiro Fergonzi.

Pelatih: Luis Edmundo Durán.

PSM Makassar (3-5-2): Reza Pratama; Erwin Gutawa, Yuran Fernandes, Safrudin Tahar; Yance Sayuri, Akbar Tanjung, M Arfan, Kenzo Nambu, Yakob Sayuri; Wiljan Pluim, Everton.

Pelatih: Bernardo Tavares.

Editor


Komentar
Banner
Banner