apahabar, JAKARTA - Film dari adaptasi novel It Ends With Us karya Colleen Hoover akan tayang pada 9 Februari 2024 mendatang di bioskop.
Novel ini mengalami lonjakan popularitas yang signifikan setelah mendapatkan perhatian dari komunitas TikTok.
Perhatian yang tinggi tersebut dijadikan peluang oleh Columbia Pictures untuk membuat kisah tersebut menjadi nyata di layar lebar.
Kisah ini berdasarkan pengalaman pribadi Hoover saat masa kecilnya.
Film ini mengangkat genre romansa yang akan membuat para penonton merasakan keindahan dalam ceritanya.
Baca Juga: Cancel Culture, Fenomena Penolakan pada Tokoh Publik, Dampaknya Ngeri
Menceritakan kisah Lily Bloom yaitu seorang penjual bunga yang bertemu dengan ahli bedah saraf yang sukses bernama Ryle Kincaid.
Semuanya bermula sejak pertemuan pertama mereka, hingga akhirnya membentuk hubungan yang mendalam dan penuh suka cita.
Namun, Lily mempunyai masalah kepercayaan terhadap cinta dan hubungan karena ia pengalaman hidup dengan sang ayah yang kejam.
Masalah lainnya datang ketika mantan kekasihnya, Atlas Corrigen kembali memasuki hidupnya dan membuat Lily mengenang semua masa lalu dengan Atlas.
Baca Juga: Demi Peran Dilan di Ancika 1995, Arbani Yasiz Sempat Dilarang Nonton Film Sebelumnya
Hoover resmi mengungkapkan pemeran utama film ini melalui akun Instagramnya. Peran Lily dibinangi oleh Blake Lively, sementara Justin Baldoni berperan sebagai Ryle.
Selain itu beberapa pemain lainnya seperti Jenny Slate, Hasan Minhaj, dan Brandon Sklenar yang akan memeraknakn sebagai mantan Lily, Atlas Corrigan.
Film ini disutradarai oleh Justin Baldoni yang juga merangkap sebagai pemain. Kabarnya film ini akan tayang pula di layanan streaming Netflix, namun belum terkonfirmasi tanggal penayangannya.
Proses syuting It Ends With Us sudah dimulai sejak Mei 2023 di Jersey City. Namun hingga saat ini belum ada official trailer yang dikeluarkan oleh Columbia Pictures.