Divestasi Saham Vale

Pemerintah Gencar Negosiasi Harga Divestasi Saham Vale

Menteri ESDM Arifin membeberkan bahwa nantinya MIND ID akan menguasai saham Vale Indonesia sebesar 34 persen. Yang mana sebelumnya baru 20 persen.

Featured-Image
Pertambangan nikel milik PT Vale Indonesia Tbk. (INCO). Foto: Vale.com

bakabar.com, JAKARTA - Menteri ESDM Arifin membeberkan bahwa nantinya MIND ID akan menguasai saham Vale Indonesia sebesar 34 persen. Sebelumnya, kepemilikan saham MIND ID masih sebesar 20 persen.

Arifin menerangkan saat ini selisih 14 persen saham yang akan dikuasai MIND ID tersebut berasal dari kepemilikan Vale Canada Limited dan Sumitomo Metal Mining.

"Iya (yang melepas) Vale Canada, sebagian dari Sumitomo. Kalau di luar (besaran saham) daripada itu ya tergantung negosiasi masing-masing," kata Arifin Arifin saat ditemui di Kementerian ESDM, Jumat (1/12).

Baca Juga: Tok! Divestasi Saham Vale 14 Persen Diteken

Baca Juga: Akhirnya! Vale Serahkan Divestasi 14 Persen ke RI

Arifin juga mendorong agar 14 persen saham PT Vale Indonesia dapat dilepas dengan harga yang murah. Sebab, pihaknya melalui MIND ID masih terus menggencarkan negosiasi agar semua pihak menemui kesepakatan.

"(Negosiasi) akan berlangsung tapi kita minta Vale memberi harga murah," tegas Arifin

Penting untuk tahu. MIND ID saat ini memiliki kepemilikan 20 persen, sisanya dimiliki oleh Sumitomo Metal Mining 15,03 persen, dan kepemilikan publik sebesar 21,18 persen.

Sementara, mayoritas saham Vale Indonesia masih dipegang oleh Vale Canada Limited dengan porsi kepemilikan saham sekitar 43,79 persen.

Editor


Komentar
Banner
Banner