Hot Borneo

Krolonogis Lengkap Pengungkapan Pelaku Penelantaran Bayi di Ponpes Hidayatullah Tabalong

Terduga pelaku penelantaran bayi Pondok Pesantren Hidayatullah, Desa Maburai Kecamatan Murung Pudak, Tabalong, sudah diamankan.

Featured-Image
Polres Tabalong berhasil mengungkap kasus penemuan bayi di Ponpes Hidayatullah Maburai. Foto: Humas Polres Tabalong

Kemudian pelaku pria yang sedang bekerja sebagai sopir travel, menerima pesan dari pelaku perempuan soal kelahiran bayi itu. Lantas malam hari, pelaku pria datang ke rumah si perempuan dan mengambil bayi tersebut melalui jendela kamar.

"Selanjutnya mereka bertiga keluar rumah menggunakan mobil warna silver, Jumat (3/3) dini hari, lalu meletakkan si bayi di depan pintu gudang Pondok Pesantren Hidayatullah," beber Sutargo.

Baik pelaku pria maupun wanita mengakui kalau tindakan menelantarkan bayi itu didasari panik, mengingat keduanya tidak terikat hubungan pernikahan. Sementara masing-masing orang tua belum mengetahui perihal kehamilan si perempuan dan kelahiran bayi tersebut.

"Sedangkan alasan mereka mengambil kembali bayi tersebut dengan maksud akan diserahkan kepada orang yang bersedia mengadopsi," pungkas Sutargo.

Akibat perbuatan tersebut, kedua pelaku disangkakan Pasal 305 KUHP dan atau Pasal 307 KUHP dan atau 308 KUHP dan Pasal 76B Undang-Undang Nomor 35 tahun 2014 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 23 tahun 2002 tentang Perlindungan Anak.

Selain mengamankan kedua pelaku, polisi juga menyita barang bukti berupa tas berwarna hitam dengan lis warna kuning, celana pendek warna coklat lis karet putih, sarung berwarna merah putih bercorak kotak-kotak motif daun.

Selembar lembar kain berwarna jingga, taplak meja berwarna krim dengan motif daun, kertas bertuliskan tanggal lahir dan pesan, pisau dapur berwarna merah muda sepanjang 18 cm, dan kayu sepanjang 95 sentimeter.

Baca Juga: Penemuan Bayi di Ponpes Hidayatullah Tabalong, Polisi Buka Penyelidikan

Baca Juga: GEGER! Penemuan Bayi Laki-laki di Pesantren Hidayatullah Tabalong

Editor


Komentar
Banner
Banner