Pemko Banjarbaru

Isi Talk Show di Abdi Persada FM, Ririen Sampaikan Tips Pola Asuh Anak

apahabar.com, BANJARBARU – Para orang tua dinilai harus memiliki pola yang benar dalam mengasuh anak-anaknya. Sebab,…

Featured-Image
Hj. Ririen Nadjmi Adhani saat mengisi talk show di Radio Abdi Persada Banjarbaru dengan tema Pola Asuh Anak dan Remaja. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARBARU – Para orang tua dinilai harus memiliki pola yang benar dalam mengasuh anak-anaknya. Sebab, hal itu akan memengaruhi karakter anak di masa depan.

Hal itu itu menjadi sorotan dalam talk show bertajuk “Pola Asuh Anak dan Remaja” di Radio Abdi Persada 104,7 FM Banjarbaru, Rabu (11/3).

Talk show menghadirkan Ketua TP PKK Kota Banjarbaru Hj. Ririen Nadjmi, sebagai narasumber utama. Di sana, Ririen didampingi Wakil Sekretaris TP. PKK Kota Banjarbaru, Shanty Eka Septiani.

Ririen menekankan pentingnya pembentukan karakter di dalam keluarga. Namun, hal itu juga perlu memperhatikan pola pendidikan yang mengutamakan cinta dan kasih sayang.

“Bagaimana kita mengasuh dengan penuh cinta dan kasih sayang,” kata Ririen.

Usai mengisi talk show, Hj. Ririen menyosialisasikan tentang program unggulan dari Pokja 1 yaitu Perlindungan Pola Asuh Anak dan Remaja.

Baca Juga:Tips Agar Ilmu Tak Sia-Sia, Pertama Jangan Dengki

Baca Juga:Tips Menghindari Jebakan Investasi Bodong

Reporter: Nurul Mufidah
Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner