Copa del Rey

Barcelona Menangi El Clasico di Santiago Bernabeu

Barcelona sukses membungkam Real Madrid dengan skor tipis 1-0 dalam leg pertama semifinal Copa del Rey di Santiago Bernabeu pada Jumat (3/3) dini hari WIB.

Featured-Image
Barcelona berhasil memenangi laga El Clasico lawan Real Madrid dengan skor 1-0. (Foto: dok. fcbarcelona)

bakabar.com, JAKARTA - Barcelona sukses membungkam Real Madrid dengan skor tipis 1-0 dalam leg pertama semifinal Copa del Rey di Santiago Bernabeu pada Jumat (3/3) dini hari WIB.

Real yang bertindak sebagai tuan rumah sebenarnya menguasai jalannya pertandingan sejak menit awal.

Mereka berhasil menjebol gawang Barcelona lebih dulu pada menit ke-11 melalui Karim Benzema, namun sayang gol itu dianulir wasit karena Benzema lebih dulu berada di posisi offside.

Real terus menguasai bola, namun tim tuan rumah justru memimpin jalannya pertandingan saat memasuki menit ke-26.

Baca Juga: TC Timnas U-22 Tahap Pertama, Indra Sjafri: Untuk Jaring Pemain Potensial

Memanfaatkan kesalahan Camavinga, bola kemudian diumpan ke Franck Kessie yang menusuk ke kotak penalti.

Kessie pun melakukan tendangan keras dan bola membentur Eder Militao sebelum masuk ke gawang Madrid.

Setelah gol tersebut, Blaugrana mulai menunjukkan permainannya, namun tim tuan rumah tidak tinggal diam.

Los Blancos mendapatkan peluang emas untuk menyamakan kedudukan di menit ke-41.

Baca Juga: Berstatus High Risk, Laga Persebaya Surabaya Vs Arema FC Ditunda

Dani Carvajal berdiiri tanpa kawalan di kotak penalti setelah menerimpa umpan Toni Kroos, sayang sepakannya masih melambung tinggi dari gawang. Skor 1-0 pun bertahan hingga akhir babak pertama.

Selepas jeda, permainan kedua tim tidak banyak berubah. Los Blancos masih menguasai jalannya bola sementara Barca masih mengandalkan serangan balik.

Real Madrid meningkatkan intensitas serangan memasuki menit ke-70, namun pertahanan Barcelona masih sulit ditembus.

Gempuran tim tuan rumah kembali terjadi jelang pertandingan usai, tapi lagi-lagi permainan solid lini belakang anak asuh Xavi Hernandez terus bertahan.

Baca Juga: Gagal di Carabao Cup, Newcastle Dapat Pesan Spesial dari Pemilik Klub

Tim tamu berhasil menjaga keunggulan tipis atas rival abadi mereka hingga pertandingan berakhir.

Pertemuan leg kedua semifinal Copa Del Rey antara Barcelona dan Real Madrid akan terjadi pada 6 April 2023 di Camp Nou Stadium, kandang Barca.

Editor
Komentar
Banner
Banner