Sidang Paripurna

Bahas Kebijakan Fiskal dan APBN 2024, DPR Gelar Rapat Paripurna

Anggota DPR RI mengadakan Rapat Paripurna pada pembukaan masa persidangan V tahun sidang 2022-2023.

Featured-Image
Rapat sidang Paripurna, Fraksi PDIP Tiba pertama (Foto: apahabar.com/BS)

bakabar.com, JAKARTA - Anggota DPR RI kembali mengadakan Rapat Paripurna DPR RI ke-22 pada masa persidangan V tahun sidang 2022-2023 pada Selasa (16/5).

Bedasarkan pantauan bakabar.com, perwakilan PDIP datang terlebih dulu di ruangan rapat Paripurna pada pukul 09.30 WIB.

Baca Juga: DPR Dorong Mahfud MD Usut Tuntas Temuan TPPU Rp349 Triliun

Anggota DPR dari Fraksi PDIP, Krisdayanti tiba ditemani ketua Fraksi PDIP, Utut Adianto.

Tak lama berselang, pada pukul 09.38 WIB, Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Nurul Arifin hadir di ruangan yang sama.

Baca Juga: Partai Gelora Resmi Daftarkan 481 Bacaleg DPR RI ke KPU

Untuk agenda dari rapat Paripurna sendiri seharusnya berlangsung pada pukul 09.30 WIB dan dilanjutkan dengan agenda rapat Baleg.

Diiringi dengan bunyi bel, rapat tersebut dibuka pada pukul 09.56 WIB oleh Ketua DPR RI, Puan Maharani. Namun, nampak banyak kursi kosong pada sidang tersebut.

Baca Juga: DPR: RUU PPRT Segera Digulirkan ke Rapat Paripurna

Agenda utama DPR RI adalah membahas melakukan pembahasan kebijakan ekonomi macro dan pokok kebijakan fiskal untuk APBN tahun anggaran 2024.

APBN tahun anggaran 2024 sendiri merupakan APBN terakhir dari masa periode pemerintahan Joko Widodo dan Ma'ruf Amin.

Editor


Komentar
Banner
Banner