AVC Challenge Cup 2023

AVC Challenge Cup: Timnas Voli Putri Indonesia Pasang Target Tinggi

Tim Nasional (Timnas) bola voli putri Indonesia bersiap menghadapi AVC Challenge Cup for Women 2023 yang akan berlangsung mulai 18-25 Juni di GOR Tri Dharma

Featured-Image
Konferensi pers PBVSI jelang AVC Challenge Cup for Women, Selasa (13/6) - (apahabar.com/fadil)

bakabar.com, JAKARTA - Tim Nasional (Timnas) bola voli putri Indonesia bersiap menghadapi AVC Challenge Cup for Women 2023 yang akan berlangsung mulai 18-25 Juni di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur. 

Dalam kejuaraan ini terdapat 11 negara yang ikut andil, mereka adalah Macau, Filipina, Hongkong, China Taipei, Iran, India, Australia, Uzbekistan, Mongolia dan Vietnam yang dibagi ke dalam empat pool. Indonesia sendiri berada di pool A bersama dengan Macau dan Filipina. 

Sang pelatih, Alim Suseno mengaku optimis Indonesia bisa berbuat banyak pada kejuaraan ini. 

"Insyaallah kans kita sangat besar, karena Filipina sering ketemu dan di SEA Games menang terus. Tanpa meremehkan Macau, semoga kita bisa menang lawan Macau," ungkap Alim Suseno. 

Baca Juga: Jalani Laga Uji Coba Lawan Persis, Jeonbuk Hyundai Bakal Kunjungi Objek Wisata Solo

Alim juga menyampaikan ada target yang diusung dalam kejuaraan ini. Apalagi pada SEA Games kemarin, tim voli putri berhasil memperoleh medali perunggu.

Pencapaian ini pun menjadi bekal baginya untuk membawa timnya meraih kesuksesan diajang ini. 

"Untuk target dikasih tau ketum, kita step by step ke empat besar dulu. Setelah itu baru ke final, gimana cara ke empat besar, mau tak mau harus bahu membahu ke situ. Ayok kita berusaha maksimal dulu, tidak ada yg tak mungkin," kata Alim Suseno. 

Pada turnamen ini, Alim menjabarkan tim yang turun merupakan tim yang berjuang pada SEA Games Kamboja lalu.

Baca Juga: 3 Pemain Baru Persija Jakarta Tampil Perdana, Begini Reaksi Thomas Doll

Namun, ada juga beberapa nama tambahan yang ikut masuk ke dalam timnas voli putri kali ini, seperti pemain senior Yola Yuliana. 

Soal kekuatan tim, ketua umum PBVSI Imam Sujarwo juga membenarkan jika skuad tim Voli untuk AVC Challenge Cup for Women ini merupakan tim yang bermain di SEA Games.

Pria yang juga purnawirawan polisi ini pun meyakini bahwa segala persiapan sudah matang. Target yang diusung pun diharapkan bisa tercapai. 

"Persiapan, udah siap benar. Tim kita mayoritas Timnas yg kemarin bawa ke Sea games Kamboja, ditambah beberapa lagi. Kita diperkuat tim Petrokimia Gresik," papar Imam Sujarwo. 

"Tentu pasti ada target, kita melihat peta kekuatan dulu dari 11 negara, iu yg berat Iran. Kemudian Australia, Vietnam dan Indonesia. Kita targetkan masuk empat besar. Mudah mudaha. Bisa masuk final," lanjutnya. 

Baca Juga: Hattrick Emas di SEA Games, Indonesia Raja Voli Putra Asia Tenggara

Selain itu, Imam juga menerangkan di kejuaraan ini, bagi tim yang berhasil juara akan bisa tampil pada ajang FIVB Challenger Cup.

Setelahnya, jika kembali berhasil juara, tim tersebut bakal tampil pada Voli Nations League (VNL). Itulah sebabnya mengapa Imam menyebut kejuaraan ini merupakan ajang yang bergengsi. 

"Jadi ini gelaran bergengsi karena ada sebuah target yg harus dicapai. Mudah mudahan tim Indonesia paling enggak berkat doa masyarakat, bisa menang," pungkasnya. 

Editor


Komentar
Banner
Banner