News

APA Tegas Bantah Soal Ceritakan Keburukan David ke AG

Enita Edyalaksmita membantah tegas pernyataan dari Mario Dandy soal kliennya menceritakan kepada dirinya perlakuan David ke AG.

Featured-Image
Enita Edyalaksmita kuasa hukum Anastasia Pretya Amanda (APA) (Foto:apahabar.com/Daffa)

bakabar.com, JAKARTA - Tim kuasa hukum APA, Enita Edyalaksmita membantah tegas pernyataan dari Mario Dandy soal kliennya menceritakan kepada dirinya perlakuan David ke AG.

Enita mengatakan pada saat itu tanggal 30 Januari 2022, kliennya sedang berkumpul bersama teman-temannya di sebuah kafe di Kemang, Jakarta Selatan.

"Saudara MDS ini datang menemui, terjadilah percakapan," kata Enita kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Kamis (16/3).

Amanda pada saat itu keberatan untuk ditemui oleh Dandy, lantaran sedang hang out bersama teman-temannya.

Baca Juga: Menyimak Rekonstruksi, LPSK Tolak Perlindungan AG, Kekasih Mario Dandy

Kendati begitu, Enita mengatakan saat itu kliennya hanya bertemu Dandy seperti biasa dan tidak ada pembahasan mengenai tentang AG.

"Jadi tidak ada menyinggung status AG membicarakan begini begini, melakukan perbuatan tidak baik, tidak ada sama sekali," ujar Enita.

Sebagai informasi, Kuasa hukum tersangka Mario Dandy, Dolfie Rompas menyatakan kesaksian APA menjadi pemicu terjadinya penganiayaan yang dilakukan kliennya terhadap David Ozora.

Baca Juga: Mario Dandy Intimidasi dan Tantang David Ozora Berduel

Sebab APA menceritakan perbuatan yang dilakukan David terhadap AG sehingga memancing emosi Mario Dandy.

"Terkait itu di BAP klien saya disampaikan bahwa cerita terkait korban dan AG itu dari APA," kata Dolfie, Senin (13/3).

Ia menerangkan dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP) bahwa Mario Dandy bertemu dengan APA. Lalu ia menuding bahwa APA membeberkan cerita tentang David dengan AG sehingga membuat Mario Dandy terpancing emosinya untuk melakukan penganiayaan.

"Dia (Mario Dandy) klarifikasi ke AG setelah dapat cerita itu, dia dapat dari orang lain yang maksud menceritakan di BAP klien saya, ya APA," ujarnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner