Pemko Banjarbaru

Tingkatkan Kualitas Pelayanan, Pemko Banjarbaru Luncurkan Aplikasi LAPOR Versi 3.0

apahabar.com, BANJARBARU – Sekda Kota Banjarbaru, Said Abdullah, membuka kegiatan BIMTEK Aplikasi LAPOR versi 3.0 di…

Featured-Image
Kegiatan BIMTEK Aplikasi LAPOR versi 3.0 di lingkungan Pemerintah Kota Banjarbaru dibuka, Senin (14/10).Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARBARU – Sekda Kota Banjarbaru, Said Abdullah, membuka kegiatan BIMTEK Aplikasi LAPOR versi 3.0 di lingkungan Pemerintah Kota Banjarbaru, Senin (14/10).

“Bimtek ini bertujuan memberikan pemahaman mengenai tugas pejabat penghubung dan cara menggunaan aplikasi LAPOR! Versi 3.0,” ucap Said Abdullah melalui siaran pers yang diterima bakabar.com.

Kurang lebih 92 orang pun turut serta berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Mereka terdiri dari berbagai instansi, di antaranya pejabat penghubung SDN se-Banjarbaru 66 orang.

Kemudian penjabat penghubung SMPN 14 orang, pejabat penghubung puskesmas 10 orang, dan pejabat penghubung PDAM Intan Banjar 2 orang.

Aplikasi LAPOR, kata dia, sangat membantu masyarakat dalam menyampaikan keluhan, masukan, dan aspirasi. Terlebih kepada instansi pemberi pelayanan publik.

“Sehingga menjadi bahan masukan untuk mewujudkan Banjarbaru yang lebih baik,” harapnya.

Program ini mesti diberi perhatian dan tanggapan positif. Masyarakat pun dituntut bisa membantu dan lebih mengefesiensikan laporan melalui aplikasi LAPOR tersebut.

“Lalu ditanggapi dan diberikan solusi sesuai kebutuhannya, sehingga dapat meningkatkan kualitaspelayanan di Banjarbaru,” pungkasnya.

Sekadar diketahui, narasumber kegiatan ini berasal dari Dinas Komunikasi dan Informatika Banjabaru.

Baca Juga: Nadjmi Adhani Ingin Turnamen Bola Voli Dynamic Berkelanjutan

Baca Juga: Reakreditasi Puskesmas Guntung Payung, Tingkatkan Layanan Kesehatan Masyarakat

Reporter: Muhammad Robby
Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner