Hot Borneo

Takut Dimarahi Suami, Emak-emak di Kotabaru Malah Bikin Laporan Fiktif

Panik lantaran menghabiskan uang pemberian suami untuk keperluan lain, seorang emak-emak di Kotabaru nekat membuat laporan fiktif ke polisi.

Featured-Image
Akibat membuat laporan fiktif ke polisi, SH ditahan untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Foto: Humas Polres Kotabaru

bakabar.com, KOTABARU - Panik lantaran menghabiskan uang pemberian suami untuk keperluan lain, seorang emak-emak di Kotabaru, Kalimantan Selatan, nekat membuat laporan fiktif ke polisi.

Emak-emak berisinial SH tersebut diketahui mendatangi Polsek Pulau Laut Tengah tertangggal 30 September 2022.

Selanjutnya wanita berusia 42 tahun itu mengaku telah dicegat sekelompok pria bertopeng, ketika melintas di Gunung Batu Ladung, tepatnya Jalan Poros Lontar, Desa Semisir, Kecamatan Pulau Laut Tengah.

Kepada petugas yang menerima laporan, SH juga mengklaim para penjambret membawa senjata tajam jenis celurit dan parang.

Selanjutnya uang senilai Rp3,7 juta, sebuah ponsel dan beberapa perhiasan, dirampas penjambret tersebut dari tangan SH.

Polisi pun langsung merespons laporan SH. Namun setelah dilakukan pendalaman, ditemukan fakta yang bertolak belakang.

HALAMAN
12
Editor


Komentar
Banner
Banner