Tak Berkategori

Stok Kosong, Ayo Segera Donorkan Darah di PMI Tabalong!

apahabar.com, TANJUNG – Pandemi Covid-19 berdampak pada kosongnya stok darah di Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten…

Featured-Image
Ketua Unit Donor Darah pada PMI Kabupaten Tabalong, dr. Muhammad Kadhafi. Foto-Istimewa

bakabar.com, TANJUNG – Pandemi Covid-19 berdampak pada kosongnya stok darah di Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tabalong.

Ketua Unit Donor Darah PMI Tabalong, dr. Muhammad Kadhafi, mengakui pihaknya kehabisan stok darah.

“Ini karena orang-orang merasa takut mendonorkan darahnya. Padahal untuk donor darah kita menerapkan sesuai protokoler kesehatan Covid-19, insyaallah aman.

Per hari ini, Senin (8/6/2020) darah A kosong, sementara golongan darah lainnya masing-masing hanya tersedia satu kantong.

Ia mengatakan keperluan darah di Kabupaten Tabalong tetap sama seperti sebelum pendemi Covid-19. Penggunaannya untuk pasien cuci darah, kecelakaan lalu lintas dan pasien yang akan operasi cesar.

Dalam kondisi normal, PMI Tabalong rata-rata bisa mendapatkan 300 sampai 350 kantong yang diperoleh melalui cara jemput bola ke sejumlah perusahaan.

“Kalau sekarang kita tidak bisa lagi masuk ke perusahaan karena mereka melakukan karantina karyawannya,” kata Kadhafi.

Untuk menanggulangi kurangnya stok darah tersebut, pihaknya mengimbau masyarakat agar mendonorkan darahnya dengan datang langsung ke PMI Tabalong.

Dalam waktu dekat PMI Tabalong akan melakukan jemput bola ke masyarakat di Desa Hayup, Haruai. Kemudian, pihaknya juga akan berkoordinasi dengan sejumlah majelis taklim untuk mengikutsertakan jemaahnya dalam kegiatan donor darah.

” Bagi masyarakat yang ingin mendonorkan darahnya, langsung saja datang ke PMI Tabalong, tentu dengan menerapkan protokol kesehatan, seperti pakai masker, cuci tangan dan lainnya. Kami juga akan lakukan seleksi-seleksi nantinya,” terang Kadhafi.

Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner