Liga Champions

RB Leipzig Temani Real Madrid ke Babak 16 Besar, Usai Gasak Shakhtar Donetsk 4-0

RB Leipzig sukses menemani Real Madrid ke babak 16 besar Liga Champions usai berhasil menaklukan Shakhtar Donetsk dengan kemenangan telak 4-0.

Featured-Image
RB Leipzig temani Real Madrid ke babak 16 besar Liga Champions (Foto: Twitter @ChampionsLeague)

bakabar.com, JAKARTA – RB Leipzig berhasil menemani Real Madrid lolos ke fase gugur Liga Champions dari Grup F usai menaklukan Shakhtar Donetsk 4-0 di laga pamungkas.

RB Leipzig yang bertandang ke markas Shakhtar Donetsk berhasil meraih poin sempurna di Polish Army Stadium, markas Shakhtar pada Kamis (3/11) dini hari WIB.

Sukses pecundangi tuan rumah 4-0 tanpa balas, Die Rotten Bullen berhasil lolos ke babak selanjutnya Liga Champions menemani Real Madrid yang menjadi juara grup F.

RB Leipzig menjadi runner-up grup F dengan perolehan 12 poin, sedangkan Shakhtar Donetsk hanya mampu meraih 6 poin bertengger di urutan ketiga klasemen grup F.

Baca Juga: AC Milan Lanjut ke Babak 16 Besar Liga Champions Usai Bungkam RB Salzburg 4-0

Ada pun keempat gol RB Leipzig yang disarangkan ke gawang tuan rumah masing-masing diciptakan oleh Christopher Nkunku (1 gol), Andre Silva (1 gol), Dominik Szoboszlai (1 gol), dan Valeriy Bondar (1 gol).

Misi Balas Dendam

Kemenangan Die Rotten Bullen atas Shakhtar Donetsk kali ini merupakan misi balas dendam mereka pada pertemuan yang pertama.

Kala itu, Leipzig yang menjumpai Donetsk di depan pendukungnya sendiri dipermalukan oleh tim tamu dengan skor 1-4 oleh Donetsk.

Kekalahan pada pertemuan pertama tersebut, berhasil dituntaskan dengan baik oleh anak-anak Leipzig.

Baca Juga: Drama Comeback! Eintracht Frankfurt Temani Spurs di Babak 16 Besar Liga Champions

Mereka pun berhasil membalikkan keadaan mempermalukan Shakhtar Donetsk dengan kekalahan telak 4-0 di depan pendukungnya sendiri, di Polish Army Stadium.

Tampil dengan susunan pemain hampir sama dengan pertemuan kedua, RB Leipzig justru mengalami kekalahan di pertemuan mereka di fase grup F Liga Champions.

Belajar dari kesalahan saat pertemuan yang pertama, akhirnya Die Rotten Bullen berhasil mengalahkan Donetsk di pertemuan yang kedua.

Donetsk Memiliki Peluang Lolos

Sebelum duel kedua tim ini di mulai, Shakhtar Donetsk sebenarnya memiliki kans untuk lolos ke babak 16 besar Liga Champions.

Situasinya, sebelum laga ini di mulai, Donetsk yang sudah mengumpulkan enam poin, sedangkan RB Leipzig sembilan poin.

Baca Juga: Tottenham Hotspur Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions, Usai Kalahkan Marseille 2-1

Untuk mengejar keunggulan defisit poin Leipzig, Donetsk wajib menang dalam duel tersebut untuk menyamakan poin menjadi sembilan.

Jika saja hal tersebut terjadi, Donetsk lebih diuntungkan dan berpeluang besar untuk lolos ke babak selanjutnya karena unggul head-to-head dengan Leipzig.

Namun, apa daya, skor akhir pada pertemuan kedua memupus harapan Shakhtar Donetsk untuk finish di atas RB Leipzig pun sirna.

Kekalahan 4-0 dari RB Leipzig ini membuat Shaktar Donetsk harus puas hanya melaju ke play-off Liga Europa, mengikuti jejak Barcelona, Juventus, Atletico Madrid yang harus terjun ke Liga malam jumat.

Susunan Pemain

Shaktar Donetsk (4-1-4-1): Anatolii Trubin; Yukhym Konoplia, Valerii Bondar, Mykola Matviyenko, Bogdan Mykhailichenko; Taras Stepanenko; Mykhailo Mudryk, Artem Bondarenko, Heorhii Sudakov, Ivan Petryak; Lassina Traore.

Pelatih: Igor Jovicevic

RB Leipzig (4-2-3-1): Janis Blaswich; Mohamed Simakan, Willi Orban, Josko Gvardiol, David Raum; Xaver Schlager, Kevin Kampl; Dominik Szoboszlai, Christopher Nkunku, Timo Werner; Andre Silva.

Pelatih: Marco Rose

Klasemen Grup F Liga Champions

klasemen grup F Liga Champions (Source LiveScore)
klasemen grup F Liga Champions (Source LiveScore)

Editor
Komentar
Banner
Banner