Piala Dunia U-17

PSSI Pastikan Pembukaan Piala Dunia U-17 di JIS, Penutupan di Solo

Ketua umum Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir menyebut pembukaan Piala Dunia U-17 2023 akan berlangsung di Jakarta International Stadium

Featured-Image
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (Foto:apahabar.com/Daffa)

bakabar.com, JAKARTA - Ketua umum Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir menyebut pembukaan Piala Dunia U-17 2023 akan berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS).

Hal diungkapkan Erick di Gedung Kementerian PUPR, Jakarta Selatan, Rabu (9/8), usai melakukan rapat bersama Menpora, MenPUPR, dan Gubernur DKI Jakarta.

Erick juga mengatakan bahwa penutupan atau final Piala Dunia U-17 yang akan berlangsung pada 2 Desember mendatang, akan digelar di Stadion Manahan Solo.

Baca Juga: Masalah Dana, PSSI Usulkan Piala Dunia U-17 Hanya Gelar di 4 Stadion

"Gini, pembukaan akan ada di JIS, penutupan ada di Solo," ujar Erick kepada wartawan, Rabu (9/8).

Namun, Erick mengatakan, kalau masyarakat jangan pernah ada pemikiran kalau pembukaan ini seperti Piala Dunia yang ada di Qatar sebelumnya.

"Tapi ini pembukaan jangan terkonotasi seperti Piala Dunia ya. Jadi ini tidak sebesar itu," imbuhnya.

Baca Juga: PSSI Beberkan Alasan Palembang dan Bali Dicoret dari Tuan Rumah Piala Dunia U-17

Sementara Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo belum bisa memastikan akan seperti apa pada saat pembukaan Piala Dunia U-17 nanti.

"Belum ini. Kita sekarang masih dalam tahap penyelesaian keputusan Presiden, intruksi Peesiden. Kan penyelenggara panitia lokal di situ juga. Mungkin setelah itu baru kita persiapan penyelenggaraan pembukaan," ujar Dito.

Editor


Komentar
Banner
Banner