liga 1

Preview dan Link Live Streaming Bali United vs Madura United

Bali United FC incar kemenangan pertamanya pada Liga 1 2023/2024 saat menjamu Madura United FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Featured-Image
Pemain Bali United FC Jefferson Assis (kiri) saat mempertahankan bola dari hadangan pemain Borneo FC Samarinda di pertandingan Liga 1, Sabtu (8/7).

bakabar.com, JAKARTA - Bali United FC incar kemenangan pertamanya pada Liga 1 2023/2024 saat menjamu Madura United FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Sabtu (15/7) malam ini.

Bermain di hadapan pendukung sendiri, Bali United tak ingin membuang kesempatan untuk mendapatkan poin perdananya di kompetisi sepak bola tertinggi Indonesia tersebut. 

Pasalnya, tim berjuluk Serdadu Tridatu ini selalu menelan kekalahan dalam dua pertandingan pertamanya di Liga 1, setelah takluk dari PSS Sleman 0-1, dan Borneo FC Samarinda 1-3. 

Baca Juga: Matheus Pato Dua Gol, Borneo FC Benamkan Bali United

Asisten Pelatih Bali United, Stefan Keltjes pun berjanji timnya akan bermain lebih bagus dibandingkan dua pertandingan terakhirnya.

Keyakinan ini terbilang sangat besar. Selain sudah melakukan evaluasi permainan timnya, pasukan Stefano 'Teco' Cugurra ini akan didukung penuh suporternya sendiri.

"Kami dua pertandingan awal kompetisi mendapatkan hasil yang kurang bagus. Pelatih kepala kami, Coach Teco sudah melakukan banyak evaluasi mulai dari video hingga meeting pemain dan staf pelatih. Kami juga melakukan perbaikan-perbaikan di latihan," kata Keltjes.

Baca Juga: Preview dan Link Live Streaming Borneo FC Samarinda vs Bali United

Karena telah melakukan evaluasi, Keltjes berharap eksekusi di lapangan berjalan dengan apa yang telah disiapkan. Sehingga, hasrat berburu tiga poin perdana terlaksana ketika bertemu Madura United.

Walaupun begitu, Madura United merupakan salah satu tim yang tidak bisa dianggap remeh. Banyaknya pemain yang dimilikinya mampu menjadi pendulang pencetak gol, seperti Beto Goncalves dan Rafael Silva.

Namun, pelatih Madura United Mauricio Souza juga tak ingin meremehkan Bali United yang sedang terpuruk di dasar klasemen Liga 1 pada awal musim ini.

Ia mengatakan, Bali United adalah lawan yang tangguh. Tapi, Tim berjuluk Sapeh Kerrab itu tetap menargetkan tiga angka di pertandingan tersebut.

Baca Juga: Epic Comeback, Madura United Taklukan Persik Kediri 3-2

"Kami bertekad untuk mencari tiga poin lagi. Untuk posisi dan hasil lawan, kami tidak peduli karena kita  respek pada Bali United. Meski di klasemen sekarang (Bali United di bawah), saya menilai tetap sama (tim kuat),” tutur Mauricio Souza.

Saat ini Madura United berada di posisi kelima klasemen sementara Liga 1 2023/24 dengan perolehan 4 poin. Sedangkan Bali United berada di posisi 18 tanpa poin.

Pertandingan antara Bali United FC vs Madura United akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar pada Sabtu (15/7) pukul 19.00 WIB.

Berikut link live streaming Bali United FC vs Madura United... LINK..

Prediksi Susunan Pemain

Bali United (4-3-3) : Muhammad Ridho; Novri Setiawan, Kadek Arel Priyatna, Jajang Mulyana, Ricky Fajrin; Made Tito Wiratama, Eber Bessa, Hariono; Irfan Jaya, Ilija Spasojevic, Privat Mbarga.

Pelatih : Stefano Cugurra Teco

Madura United (4-3-3) : Rendy Oscario; Dodi Alexvan Djin, Hasyim Kipuw, Cleberson, Reva Adi Utama; Lee Yoo-joon, Zulfiandi, Hugo Gomes; Malik Risaldi, Beto Goncalves, Gabriel Vizcarra.

Pelatih : Rakhmad Basuki

Editor


Komentar
Banner
Banner