pameran otomotif

PEVS 2023 Diharapkan Picu Keinginan Masyarakat Beli Kendaraan Listrik

Pameran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) akan berlangsung di JIExpo Kemayoran pada tanggal 17-21 Mei.

Featured-Image
PEVS 2022. (Foto: dok. Suara)

bakabar.com, JAKARTA - Pameran Periklindo Electric Vehicle Show atau PEVS 2023 akan berlangsung di JIExpo Kemayoran pada 17 hingga 21 Mei mendatang.

Ketua Umum Periklindo, Moeldoko mengatakan bahwa ajang PEVS untuk kedua kalinya ini diharapkan mampu memicu keinginan masyarakat untuk menggunakan kendaraan listrik.

"Selain pameran, PEVS menjadi ajang edukasi kendaraan listrik untuk masyarakat melalui kegiatan seperti seminar dan talk show," ujar Moeldoko pada konferensi pers di kawasan Kemayoran, Jumat (5/5).

Baca Juga: PEVS 2023 Targetkan Transaksi Tembus Rp285 Miliar

Ia menambahlan saat ini industri kendaraan listrik tengah mengalami persaingan di seluruh negara khususnya di China.

"Jika kita tidak berkerja keras, nanti kita (Indonesia) bisa tertinggal. Jangan sampai kita jadi penonton atau pasar lagi untuk kedepannya," tuturnya.

Menurutnya, sangat penting untuk mengikuti tren kendaraan listrik di dunia.

"Mobil listrik itu berkaitan dengan ekosistem. Jika industrinya bergiat tapi ekosistemnya lambat, maka tidak bisa berjalan," imbuhnya.

Untuk itu ia mengingatkan pentingnya kerjasama seluruh pihak agar bisa membuat sebuah pergerakan terkait kendaraan listrik di Indonesia.

Baca Juga: Dukung Wujudkan Indonesia Nol Emisi pada 2060 Melalui Ajang PEVS 2023

Konversi Kendaraan Listrik

Ia juga mengingatkan pentingnya konversi kendaraan listrik yang ada di bengkel untuk tetap sesuai standarisasi dan dipantau dengan cermat agar terkontrol dengan baik.

"Konversi perlu diperhatikan agar tidak merugikan konsumen Dan tidak ada resiko kedepannya," tegasnya.

Ia berharap PEVS tahun ini menjadi pemicu agar masyarakat segera membeli kendaraan listrik apalagi semakin terpicu mengingat adanya insentif yang diberikan pemerintah.

Editor
Komentar
Banner
Banner