bakabar.com, JAKARTA -Persiba Balikpapan resmi mempercayakan Rudy Eka Priyambada sebagai pelatih baru menggantikan Nil Maizar.
Namun, tak banyak yang mengetahui sosok Rudy Eka di dunia sepak bola tanah air. Apalagi, namanya juga tak setenar Nil Maizar.
Tapi jangan salah, sosok satu ini ternyata memiliki karier kepelatihannya cukup mentereng.
Rudy Eka mengawali kariernya di Australia sebagai pelatih semi-pro di negara bagian Victoria. Ia membawa timnya, Monbulk Rangers, menjadi juara Energy Cup 2012 FFV East Victorian Regional.
Baca Juga: Kalteng Putra vs Persiba: Adaptasi Pelatih Baru Beruang Madu!
Meski mendapat bayaran kecil, Rudy juga bekerja di toko roti dan restoran untuk memenuhi kebutuhan hidupnya di Australia.
Setelah menimba pengalaman di Australia, Rudy kembali ke Indonesia dan menangani Bali Devata FC pada 2013.
Pada 2014, ia menjadi asisten pelatih Mitra Kukar, lalu menjadi pelatih kepala pada musim 2015. Permasalahan di sepak bola Indonesia membuatnya meninggalkan Mitra Kukar.
Rudy melanjutkan kiprahnya di Liga Bahrain bersama Al Najma. Di sana, ia menjadi asisten pelatih dan direktur pembinaan usia dini.
Baca Juga: Persiba Ditolak Latihan di Balikpapan Gegara Pemain Asing!
Saat melatih Al-Najma, Rudy membuka peluang bagi pemain Indonesia, termasuk membawa Ryuji Utomo bermain di Liga Bahrain.
Setelah pengalaman di luar negeri, Rudy kembali ke Indonesia dan menangani Celebest FC Palu di Indonesia Soccer Championship B pada pertengahan 2016.
Selain sebagai pelatih, Rudy juga berperan sebagai manajer, membangun klub ini dari nol.
Meskipun gagal lolos ke babak 8 besar, membawa Celebest FC Palu ke babak kedua (16 besar) adalah prestasi yang patut diapresiasi.
Baca Juga: Resmi! Persiba Tunjuk Rudy Eka Priyambada Pengganti Nil Maizar
Rudy sempat masuk dalam kandidat pelatih Timnas Indonesia U-16 pada akhir 2016.
Setelah mengundurkan diri dari Celebest FC Palu, ia ditunjuk untuk menggantikan Ivan Kolev sebagai pelatih PS TNI dan membawa tim naik ke posisi 13 dari sebelumnya di peringkat 15.
Pada Januari 2021, Rudy Eka dipercaya menangani Timnas Senior Wanita. Pencapaian tertingginya adalah membawa lolos ke Piala Asia setelah absen selama 32 tahun.
Selain itu, Rudy juga berhasil membawa tim menjadi semifinalis AFF Women’s U-19 Championship 2023 dan mempromosikan banyak pemain muda ke tim senior.
Baca Juga: Mengintip Sosok Bos Persiba yang Baru: Anak Eks Wakapolri dan Menteri
Salah satu contohnya adalah Claudia Scheunemann, yang menjadi pemain terbaik dan pencetak gol terbanyak di AFF U-19.
Saat ini Rudy Eka telah ditunjuk sebagai pelatih Persiba dengan misi untuk membawa lebih baik lagi kualitas permainan dan mendongkrak posisi klasemen skuat Beruang Madu di dasar zona degradasi Liga 2 musim ini.
Apalagi CEO Persiba, Ichsan Rahmansyah sangat menyambut kedatangan Rudy Eka Priyambada. Ia berharap sang pelatih bisa meraup kemenangan di sisa pertandingan Liga 2 musim ini.
"Harapannya meningkatkan kualitas permainan dan menang di sisa pertandingan," ujar Ichsan Rahmansyah saat dihubungi bakabar.comterkait kedatangan Rudy Eka.