bakabar.com, JAKARTA – Vanilla Girl Makeup , tren kecantikan yang menonjolkan kecantikan natural hanya dengan menggunakan makeup minimalis.
Jika kamu senang dengan tampilan riasan sederhana, maka tren Vanilla Girl Makeup sesuai untuk dicoba.
Riasan The Vanilla Girl adalah riasan rutin minimalis yang menonjolkan fitur alami kamu.
“Penampilan Vanilla Girl dimaksudkan untuk menyampaikan gagasan bahwa Anda bisa merasa cantik tanpa riasan seperti saat Anda menggunakannya,” kata content creator, Emely Moreno, dikutip dari Glowsly, Sabtu (13/10).
Baca Juga: Matcha Latte Makeup, Berikan Sentuhan Hijau Fresh Menawan
Vanilla Makeup menonjolkan gaya yang soft minimalist. Foto: highxtar Dani Schmidt seorang makeup artis global, menyatakan bahwa dia memilih menggunakan warna hangat seperti sampanye, emas, dan karamel.Dipadu dengan nuansa pink dan nude yang lembut, dalam rangka menciptakan tampilan yang lembut dan ceria.
Dia juga menunjukkan bahwa ini mungkin merupakan perubahan citra dari tren "Clean Girl" yang populer pada tahun sebelumnya, yang dikenal dengan tampilan riasan minimal. "Mirip dengan tren Clean Girl, ini adalah cara merias wajah dengan cara yang menyempurnakan fitur Anda secara alami tanpa terlalu banyak berpikir atau berusaha,” ucap Schmidt. Baca Juga: Rekomendasi Sunscreen Powder yang Cocok untuk Touch up di Atas Makeup
"Hal yang keren tentang sebuah tren adalah kita dapat memenuhi tampilan yang kita inginkan, Warnanya adalah warna klasik yang dapat disesuaikan dengan warna dan rona kulit Anda,” tutur Schmidt.il Inti dari menciptakan kembali tampilan Vanilla Girl adalah tujuannya adalah untuk membuat kecantikan alami kamu terpancar.
Bagaimana cara mendapatkan tampilan Vanilla Girl Makeup? Konsep Vanilla Girl menonjolkan Riasan dan style yang minimalis. Foto: new beauty Seperti kecantikan yang terkait dengan tampilan clean, konsep tren Vanilla Girl Makeup mengedepankan riasan yang minimalis, kulit yang berkilau, dan sentuhan warna ringan pada mata, bibir, dan pipi. Untuk tampilan riasan minimal, ada beberapa produk yang bisa digunakan termasuk concealer, bronzing drop, blush on, highlighter, gel alis, eyeshadow, maskara, lip liner dan lip gloss. Adapun gaya rambut, penekanan diberikan pada tampilan santai dan sederhana. Rambut dapat dibiarkan terurai, menggunakan jepitan atau dibiarkan terbuka, atau diberi sentuhan gelombang dan ikal yang lembut, atau diikat menjadi ekor kuda yang santai.