Formula 1

Juarai GP Belanda, Max Verstappen Samai Rekor 2 Legenda F1

Pembalap Red Bull Racing-Honda Max Verstappen berhasil meraih menjuarai GP Belanda Formula 1 (F1) 2023 di sirkuit Zandvoort, Minggu (28/8) malam.

Featured-Image
Pembalap Red Bull Racing-Honda Max Verstappen. (foto: dok. Honda)

bakabar.com, JAKARTA - Pembalap Red Bull Racing-Honda Max Verstappen berhasil meraih menjuarai GP Belanda Formula 1 (F1) 2023 di sirkuit Zandvoort, Minggu (28/8) malam.

Kesuksesannya itu sekaligus membuat Verstappen mencatatkan kemenangan ke-11 di musim ini, termasuk 9 balapan diraihnya secara beruntun yang sekaligus menyamai rekor yang sebelumnya juga pernah dilakukan oleh dua legenda F1 Alberto Ascari dan Sebastian Vettel.

Pencapaian ini tak lepas dengan performa yang mengesankan di balapan tersebut. Verstappen berhasil finis terdepan mengungguli Fernando Alonso (Aston Martin) dan Pierre Gasly (Alpine) yang masing-masing di podium kedua dan ketiga.  

Baca Juga: Trofi Max Verstappen Pecah Usai Red Bull Racing Ciptakan Rekor di F1

Dengan kemenangan tersebut, pembalap asal Belanda ini semakin kokoh di puncak klasemen pembalap sementara dengan 339 poin diikuti rekan setimnya Sergio Perez di posisi kedua dengan 201 poin.

Hasil itu membuat tim Red Bull Racing Honda masih memimpin klasemen konstruktor F1 2023 dengan 540 poin. 

“Saya sangat bangga dan senang sekali bisa memenangi balapan di kandang sendiri dan juga di depan publik serta fans saya. Selain itu saya juga berhasil meraih target saya yaitu meraih sembilan kemenangan secara berturut-turut," ucap Verstappen.

Baca Juga: Ungguli Dua Jagoan Tuan Rumah, Verstappen Juara GP Inggris

Red Bull Racing sebelumnya berhasil menutup paruh musim pertama F1 2023 dengan memimpin klasemen pembalap dan juga klasemen konstruktor sementara.

Secara total, Red Bull Racing telah memenangkan 13 balapan atau seluruh seri yang sudah berlangsung di musim ini.

Seri balap berikutnya akan digelar di GP Italia yang berlangsung di sirkuit Monza, Minggu (3/9) ini.

Editor


Komentar
Banner
Banner