Formula 1

Resmi Juara Dunia di Qatar, Max Verstappen Samai Rekor 5 Legenda F1

Max Verstappen sukses meraih gelar juara dunia Formula 1 (F1) ketiga beruntun usai finis kedua di balapan sprint GP Qatar, Minggu (8/10) dini hari WIB.

Featured-Image
Pembalap Red Bull Racing Max Verstappen resmi sebagai juara dunia Formula 1 2023 usai balapan sprint GP Qatar, Minggu (8/10). foto: x/@Max33Verstappen

bakabar.com, JAKARTA -Max Verstappen sukses meraih gelar juara dunia Formula 1 (F1) ketiga beruntun usai finis kedua di balapan sprint GP Qatar, Minggu (8/10) dini hari WIB.

Pada balapan itu, pembalap McLaren Oscar Piastri menjadi pemenang setelah unggul 1,871 detik dari Verstappen. Ini merupakan merupakan kemenangan pertamanya pada balapan mobil terbesar dunia tersebut.

Namun, keberhasilan itu tertutup dengan prestasi yang didapatkan Verstappen yang memastikan menjadi juara dunia F1 2023.

Baca Juga: Max Verstappen Juara GP Jepang, Red Bull Rebut Gelar konstruktor F1 2023

Pasalnya, pembalap Red Bull Racing itu memastikan statusnya sebagai juara dunia ketika balapan masih menyisakan 6 balapan, termasuk di GP Qatar, Senin (11/9) Pukul 00.00 WIB.

“Saya tidak tahu harus berkata apa. Tahun yang luar biasa. Terima kasih telah memberi saya mobil seperti itu. Sejauh ini merupakan suatu kesenangan pada tahun ini,” kata Verstappen dilansir situs resmi F1.

Menurut Verstappen, kesuksesannya menjadi juara dunia 2023 menjadi yang paling berkesan dalam kariernya. 

Baca Juga: Juarai GP Belanda, Max Verstappen Samai Rekor 2 Legenda F1

Sebab, ia mencatatkan beberapa rekor termasuk meraih 10 kemenangan beruntun terpanjang masa di F1, dari Mei hingga September.

Gelar ketiga ini juga membuatnya menyamai raihan legenda F1 dengan meraih tiga gelar juara dunia, seperti  Jack Brabham, Jackie Stewart, Niki Lauda, Nelson Piquet, dan Ayrton Senna. 

“Saya mencapai lebih dari yang pernah saya impikan atau tujuan apa pun yang ingin saya capai di F1. Jadi saya menyukai momen ini. Kita lihat saja di mana kita berakhir. Ini sudah jauh melebihi apa yang saya bayangkan bisa saya capai, jadi ini sempurna," ucap Verstappen.

Baca Juga: Trofi Max Verstappen Pecah Usai Red Bull Racing Ciptakan Rekor di F1

Sampai saat ini, Verstappen sudah mengumpulkan 407 poin, unggul 184 poin atas rekan setimnya, Sergio Perez. 

 Dengan menyisakan 6 balapan, torehan poin Verstappen sudah dipastikan tidak akan bisa disalip oleh para rivalnya. 

Editor


Komentar
Banner
Banner