bakabar.com, JAKARTA - Presiden Jokowi dinilai bakal segera menyingkirkan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (SYL) dari kabinet imbas kasus korupsi yang diduga bakal menjeratnya.
Jokowi juga diyakini enggan mempertahankan SYL lantaran telah memasuki penghujung periode, sebab khawatir ketiban apes karena tak mencopot Mentan.
"Pasti reshuffle. Kalau enggak, ya masyarakat tidak akan percaya kepada pemerintahan Jokowi karena menteri yang diduga terlibat korupsi masih dipertahankan," kata pengamat politik, Ujang Komarudin kepada bakabar.com, Rabu (4/10).
Baca Juga: DPP NasDem Gelar Rapat Tertutup Usai Mentan SYL Tiba di Indonesia
Baca Juga: BREAKING! Ini Tampak Mentan SYL saat Tiba di Bandara Soetta
Jokowi, kata dia, bakal belajar dengan kasus yang menyelubungi anak buahnya di kabinet. Maka ia takkan ambil pusing untuk segera menyingkirkan Mentan SYL.
"Sebelumnya ada Menteri KKP, terus Menteri Sosial, terakhir Menkominfo. Jadi dalam konteks ini, pasti seratus persen akan direshuflle. Ini tinggal menunggu waktu," ujarnya.
Baca Juga: Mahfud Ngaku Tak Lihat Jokowi Bakal Reshuffle Kabinet
Untuk itu ia memprakirakan bahwa kursi Mentan yang nantinya kosong akan diisi orang kepercayaan Jokowi. Hal ini juga terjadi saat kasus korupsi yang menjerat Johnny G Plate.
"Saya menganalisanya (penggantinya) bukan dari NasDem, tapi dari orang dekat Jokowi. Sama seperti saat Menteri Plate yang digantikan Arie Budi Setiadi yang merupakan relawan Jokowi," pungkasnya.
Sebelumnya Presiden Jokowi tampak mengernyitkan dahinya sembari menunduk saat dicecar kemungkinan merombak kabinet lantaran dua menterinya nyaris tersandung kasus hukum.
Mereka yakni Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo yang diduga terlibat dalam kasus korupsi yang kini ditangani KPK.
Baca Juga: Jokowi Kernyitkan Dahi Dicecar Isu Reshuffle Mentan dan Menpora
Sedangkan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo disebut menerima uang hasil korupsi BTS 4G Kominfo.
Jokowi tiba-tiba memasang ekspresi serius usai menghadiri Istana Berbatik di selasar Istana Kepresidenan Jakarta, Minggu (1/10) malam.
Dahi Jokowi tampak dikernyitkan sembari wajahnya jatuh menunduk. Rupa Jokowi berubah lantaran wartawan mencecar dirinya tentang wacana perombakan kabinet.
Baca Juga: Imigrasi Ungkap Detik-Detik Kedatangan Mentan SYL di Bandara Soetta
Lalu Jokowi justru menjawab pertanyaan wartawan juga dengan pertanyaan menggantung.
"Dengar dari mana?" tanya Jokowi.
Kemudian mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut memasang aksi tutup mulut dan hanya ingin menjawab pertanyaan lain dari awak media.