Piala AFF 2022

Jelang Piala AFF, Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas Indonesia

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong ungkap kondisi anak asuhnya dalam kondisi yang baik jelang pertandingan perdana Piala AFF 23 Desember mendatang

Featured-Image
Shin Tae-yong ungkap kondisi pemain Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2022 (Foto: dok. PSSI)

bakabar.com, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong ungkap kondisi pemain jelang Piala AFF 2022. Dirinya memastikan para pemain dalam kondisi bagus menjelang turnamen.

“Kondisi tim bagus. Kami fokus ke pertandingan Piala AFF 2022,” kata Shin Tae-yong dikutip dari lamaan resmi PSSI, Minggu (18/12).

Sebelumnya, skuad Merah Putih telah melakukan pemusatan latihan di Bali guna menghadapi turnamen Piala AFF yang akan datang.

Setelah menjalani program pemusatan latihan, pelatih asal Korea Selatan itu mengatakan sangat puas dengan perkembangan para anak asuhnya tersebut.

Baca Juga: Elkan Baggott Putuskan Tidak Perkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2022

Selain itu, dirinya pun mengatakan akan memaksimalkan waktu yang ada menjelang pertandingan perdana Piala AFF 2022 agar tim besutannya lebih sempurna.

“Meski begitu, masih ada evaluasi. Kami akan perbaikan untuk tim,” tambahnya.

Shin Tae-yong menilai, perkembangan anak asuhnya selama menjalani sesi pemusatan latihan di Bali sudah menunjukan hasil positif.

Tetapi, dirinya masih menemukan beberapa aspek kelamahan tim. Hal tersebut lantas akan ia evaluasi kembali di sisa-sisa waktu menjelang berguliran Piala AFF 2022.

Baca Juga: Final Piala Dunia 2022, Tekad Prancis Jegal Mimpi Lionel Messi

Di sisi lain, diberitakan sebelumnya oleh bakabar.com, salah satu penggawa timnas Indonesia, Elkan Baggott dikabarkan tidak akan membela skuad Garuda di ajang Piala AFF.

Menanggapi hal tersebut, pelatih asal Korea Selatan ini juga sudah mengantisipasi bila seandainya Elkan Baggot tidak dapat bergabung bersama tim Merah Putih.

“Bila Elkan Baggott tidak bisa bergabung, saya sudah menyiapkan opsi lain dan antisipasi. Jika tidak bergabung memang jadi masalah, tapi kita harus mengatasinya dengan baik,” tuturnya.

Sementara terkait dengan kondisi striker Bali United, Ilija Spasojevic, Shin menyatakan bahwa Spaso saat ini telah mengalami perubahan.

Baca Juga: Jelang Laga Final Piala Dunia, 4 Pemain Mengejar Tropi Sepatu Emas

Penggawa Bali United itu dipanggil oleh Shin Tae-yong mengikuti TC bersama skuad Garuda karena menggantikan Dimas Drajad yang cedera.

“Spaso berubah juga, fisiknya jadi lebih baik dan mentalnya pun berubah. Jadi saya menantikan Spaso pasti bisa menunjukkan yang lebih baik dari Spaso yang dulu,” pungkasnya.

Perjalanan Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2022 dipastikan tidaklah mudah. Terlebih, skuad Garuda tergabung di Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam.

Timnas Merah Putih akan melangsungkan pertandingan perdana Piala AFF 2022 menghadapi Kamboja di SUGBK, pada Jumat 23 Desember mendatang.

Editor


Komentar
Banner
Banner