Piala Dunia 2022

Final Piala Dunia 2022, Tekad Prancis Jegal Mimpi Lionel Messi

Pelatih timnas Prancis Didier Deschamps berhasrat mengganjal mimpi Lionel Messi untuk dapat meraih titel gelar juara Piala Dunia 2022

Featured-Image
Misi Didier Deschamps ganjal mimpi Lionel Messi di final Piala Dunia 2022 (Foto: Reuters)

bakabar.com, JAKARTA – Berlaga di Partai Final Piala Dunia 2022, Timnas Prancis berambisi mempertahankan gelar sekaligus berhasrat mengganjal Lionel Messi meraih titel Piala Dunia.

Partai final Piala Dunia Qatar 2022 yang akan mempertemukan Argentina kontra Prancis menjadi misi Les Bleus untuk dapat meraih kembali Tropi Piala Dunia ke Prancis.

Duel yang akan berlangsung di Lusail Stadium, Minggu (18/12) pukul 22.00 WIB, di prediksi akan berjalan sengit untuk kedua tim.

Tim nasional Argentina mengusung misi meraih gelar juara setelah terakhir kali melakukannya pada 1986. Namun, Prancis tak akan memberikan gelar juara begitu saja bagi La Albiceleste.

Baca Juga: Jelang Laga Final Piala Dunia, 4 Pemain Mengejar Tropi Sepatu Emas

Les Bleus ingin mencatatkan namanya sebagai tim pertama yang berhasil meraih back-to-back mencium trofi Piala Dunia di edisi tahun ini sejak Brasil melakukannya pada enam dekade silam.

Akan tetapi, ambisi Prancis untuk kembali meraih gelar juara tidaklah mudah. Banyak yang menjagokan Argentina untuk dapat merebut titel juara Piala Dunia dari Les Bleus.

Mengingat, ajang turnamen bergengsi empat tahunan ini akan menjadi kesempatan terakhir bagi sang kapten Argentina, Lionel Messi untuk meraih titel tertinggi sepak bola dunia sepanjang karirnya.

Mega bintang La Albiceleste itu bahkan menjadi tulang punggung tim Tango dalam pegelaran Piala Dunia Qatar tahun ini.

Baca Juga: Argentina-Prancis Berebut Hadiah Rp655,2 Miliar di Final

Pemain PSG itu selalu membantu rekan-rekannya di timnas Argentina untuk dapat meraih kemenangan.

Dirinya pun sudah mengoleksi lima gol dan bersaing dalam daftar top skor Piala Dunia Qatar 2022 bersama dengan rekan setimnya Julian Alvarez, dan dua penggawa Prancis Mbappe dan Giroud.

Juru taktik Tim Nasional Prancis, Didier Deschamps tak menampik euforia publik yang ingin melihat Messi mengantarkan Argentina menjadi kampiun.

Kendati demikian, Deschamps pun bertekad untuk mematahkan harapan Messi meraih juara dengan mengantarkan Les Bleus kembali ke tangga juara.

“Tentu saja, tujuan utamanya adalah keluar sebagai pememang. Saya paham Argentina dan banyak orang di seluruh dunia, mungkin beberapa orang Prancis, juga berharap Messi meraih Piala Dunia,” kata Deschamps, dikutip dari BBC.

“Tapi kami akan melakukan segalanya demi mencapai tujuan kami,” tutupnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner