Hot Borneo

Heboh! Bandar Arisan Bodong di Kotabaru Diringkus Polisi

apahabar.com, KOTABARU – Satu lagi diduga bandar arisan bodong di Kotabaru diringkus polisi. Wanita berinisial LH…

Featured-Image
Wanita diduga bandar arisan bodong di Kotabaru diringkus polisi. Foto-Istimewa

bakabar.com, KOTABARU – Satu lagi diduga bandar arisan bodong di Kotabaru diringkus polisi. Wanita berinisial LH ditangkap di Jalan H Hasan Basri Desa Semayap, Pulau Laut Utara, Senin (4/4) sekira pukul 02.00 WITA.

“Berdasarkan laporan korban, pelaku berhasil diamankan beserta barang bukti,” ujar Kapolres Kotabaru AKBP M Gafur Aditya Harisada Siregar, melalui Kasat Reskrim AKP Abdul Jalil, kepadabakabar.com, Senin (4/4) siang.

Wanitia 31 tahun itu merupakan warga Jalan Tirawan, Desa Tirawan, Kecamatan Pulau Laut Sigam, Kotabaru.

Terungkapnya kasus ini bermula saat pelaku menawarkan arisan kepada korbannya. Modusnya, pelaku menjual arisan dengan harga Rp8juta, dan berjanji akan mencairkan Rp10 juta. Karena tergiur untung Rp2 juta, korban pun setuju membeli arisan tersebut.

Beberapa hari kemudian, korban mendengarkan cerita tak sedap soal arisan yang dijalankan pelaku.

Karena penasaran, korban mencari informasi terkait kebenaran informasi tersebut. Hasilnya, arisan tersebut memang fiktif.

Merasa ditipu, korban langasung menghubungi pelaku. Namun, dari pelaku sendiri tidak ada itikad baik hingga peristiwa itu dilaporkan ke Mapolres Kotabaru.

Atas perbuatannya, kini pelaku beserta barang bukti diamankan di Mapolres Kotabaru untuk diproses hukum lebih lanjut.



Komentar
Banner
Banner