Hot Borneo

Demokrat Kalsel Tetapkan Sejumlah Nama Calon Ketua DPC

apahabar.com, BANJARMASIN – Sejumlah nama bakal diusulkan menjadi calon ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat…

Featured-Image
Sekretaris DPD Demokrat Kalsel, Bambang Yanto Permono. Foto-apahabar/Riki.

bakabar.com, BANJARMASIN – Sejumlah nama bakal diusulkan menjadi calon ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat yang ada di Provinsi Kalimantan Selatan.

Lewat Musyawarah Cabang (Muscab) Demokrat Kalsel serentak di Hotel Best Western Banjarmasin, Senin (21/2), masing-masing DPC menyerahkan nama-nama calon kepada Tim 5.

Tim 5 yang dimaksud terdiri dari Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Sekretaris Jendral DPP Teuku Riefky Harsya, Ketua Badan Pembina Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (BPOKK) DPP Herman Khaeron, Ketua DPD Demokrat Kalsel Ibnu Sina, dan Sekretaris DPD Demokrat Bambang Yanto Permono.

Menariknya, dari 13 DPC kabupaten/kota mayoritasnya dipastikan diisi calon tunggal. Kecuali Kabupaten Banjar dan Hulu Sungai Tengah.

"Kebetulan sepuluh DPC ini cuman satu nama calon tunggal," kata Bambang Yanto Permono, usai Muscab.

Bambang menegaskan hasil ini masih sementara. Mereka yang masuk daftar calon ketua masih akan berjuang di tahap berikutnya yakni uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test).

Fit and proper test merupakan tahapan Musda yang harus dilalui oleh setiap calon ketua DPC, memiliki syarat dukungan sebanyak 20 persen dari pemegang hak suara.

Para calon, kata Bambang, akan memaparkan komitmen dan janji kepada Tim 5 jika nanti terpilih sebagai ketua DPC di daerah masing-masing.

"Nantinya semua visi-misi semua calon akan dipertanyakan oleh Tim 5," ujarnya.

Setelahnya, Tim 5 akan menggelar rapat internal untuk membahas sekaligus menunjuk secara resmi nama-nama yang ditetapkan sebagai ketua DPC Demokrat di 13 kabupaten/kota Kalsel.

Berikut daftar nama calon ketua DPC Demokrat se-Kalsel:

Banjarmasin : Edi Junaidi

Banjarbaru : Said Sobari

Batola : H Tatang

Kotabaru : H Eet

Tanah Bumbu : H Yudha

Tanah Laut : Arkani

Banjar : Masruf Rauf vs Ismail

Tapin : Jannah

HSU : Romier Emma

HSS : Muhajir

HST : Rifky vs H Jamal

Balangan : Sudiannor

Tabalong : Feri (anggota dewan tabalong)



Komentar
Banner
Banner