Carok Massal

Cegah Carok Susulan di Bangkalan, Polisi Masih Berjaga

Carok massal yang menewaskan 4 orang terjadi di Bangkalan, Madura, Jawa Timur. Polisi masih berjaga untuk cegah carok susulan.

Featured-Image
Korban carok massal di Bangkalan dibawa ke rumah sakit. Foto: Antara

bakabar.com, SURABAYA - Carok massal yang menewaskan 4 orang terjadi di Bangkalan, Madura, Jawa Timur. Polisi masih berjaga untuk cegah carok susulan.

"Sejak kejadian, personel kami masih berjaga-jaga mengantisipasi carok susulan," kata Kapolres Bangkalan AKBP Isman Jaya dilansir Antara, Minggu (14/1).

Sebagai informasi, kejadian itu berlokasi di Tanjung Bumi, Bangkalan pada Jumat (12/1). Akibatnya, 4 orang tewas.

"Dua di antaranya merupakan kakak-adik, yakni MTD dan MTJ," ucap Isman.

Baca Juga: Video Viral Carok Warga Bangkalan: 4 Orang Dikabarkan Tewas

Para pelaku dalam perkelahian massa itu menggunakan senjata tajam jenis celurit. Kejadian berawal saat salah seorang pelaku hendak pergi tahlilan di Desa Banyuanyar.

Kemudian, melintas sepeda motor yang dikendarai dua orang, MT dan MR. Kendaraan mereka melaju kencang dan sorot lampunya mengenai mata HB.

HB lantas menegurnya. MT yang tak terima, lalu menghampiri dan membentak. Cekcok pun terjadi di lokasi. Mereka adu pukul dan MR ikut membantu.

HB yang kalah kemudian mengajaknya untuk carok. HB lalu pulang ke rumahnya untuk mengambil dua bilah celurit.

Baca Juga: Kronologi Carok Maut Madura, Urusan Sorot Lampu Motor

Dua orang telah ditangkap petugas dalam kasus ini. Mereka telah dimintai keterangan di Mapolres Bangkalan.

Carok massal ini merupakan kali kedua yang terjadi di Pulau Madura, Jawa Timur dalam kurun waktu 18 tahun terakhir. Kasus serupa juga pernah terjadi di Kabupaten Pamekasan pada 2006.

Saat itu, 7 orang tewas dan 9 orang lainnya luka-luka akibat carok massal. Pemicunya karena rebutan tanah percaton.

Editor


Komentar
Banner
Banner