OTT KPK

Bupati dan Puluhan Pejabat Pemkab Meranti Diterbangkan ke Jakarta! 

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyebut Bupati Meranti Muhammad Adil beserta puluhan pejabat Pemkab Kepulauan Meranti diterbangkan ke Jakarta

Featured-Image
Arsip foto - Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil (kanan) saat menerima penghargaan Universal Health Coverage yang diserahkan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian di Jakarta, Selasa (14/3/2023). ANTARA/HO-Prokopim Setda Kepulauan Meranti.

bakabar.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyebut Bupati Meranti Muhammad Adil beserta puluhan pejabat Pemkab Kepulauan Meranti diterbangkan ke Jakarta untuk menjalani pemeriksaan di Gedung Merah Putih KPK, Jumat (7/4). 

Hal ini terkait dengan operasi tangkap tangan (OTT) KPK yang menjaring Bupati dan para pejabat di lingkungan Pemkab Meranti, Kamis (6/4) malam. 

"Tim KPK segera membawa ke Jakarta untuk dilakukan pemeriksaan di gedung merah putih pagi ini,” kata Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri Jumat (7/4). 

Baca Juga: KPK Amankan Uang dari OTT Bupati Meranti, Jumlah Masih Dihitung

Ali menyebut telah menjadwalkan pemberangkatan dari tempat kejadian perkara (TKP) sekitar pukul 10.00 WIB. 

"Dijadwalkan dari lokasi sekitar pukul 10.00,” ujarnya. 

Baca Juga: Firli Pamer Kinerja KPK: 'Puasa' Tiga Bulan hingga Berhasil OTT Bupati Meranti

Diketahui, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengonfirmasi kebenaran operasi tangkap tangan (OTT) yang melibatkan Bupati Kepulauan Meranti, Muhammad Adil, Kamis (6/4) malam. 

"Benar, tadi malam tim KPK berhasil lakukan tindakan tangkap tangan terhadap beberapa pihak yang sedang melakukan korupsi di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau," kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri di Jakarta, Jumat (7/4). 

Ia menerangkan bahwa sejumlah orang juga ikut terjaring OTT, termasuk orang nomor satu di Kabupaten Kepulauan Meranti.

Baca Juga: KPK: Bupati dan Puluhan Pejabat Pemkab Kepulauan Meranti Kena OTT! 

"Beberapa pihak sudah ditangkap, di antaranya bupati," tambahnya.

Ali juga memastikan dalam OTT di Kabupaten Kepulauan Meranti, KPK menciduk puluhan pejabat strategis di Kabupaten Kepulauan Meranti. 

"Sejauh ini puluhan orang pejabat strategis di lingkungan Pemkab Kepulauan Meranti yang ditangkap KPK dan juga ada pihak swasta," jelasnya. 

Baca Juga: Sebut Kemenkeu Berisi Iblis, Bupati Meranti Justru Terjaring OTT KPK

Editor


Komentar
Banner
Banner