Penipuan Tiket Coldplay

Bertambah Jadi 60 Orang, Korban Kerugian Tiket Konser Coldplay Capai Ratusan Juta!

Korban penipuan tiket konser Coldplay bertambah jadi 60 orang dengan kerugian capai Rp183 juta

Featured-Image
Zainul Arifin kuasa hukum korban penipuan tiket konser Coldplay kembali menyambangi Bareskrim Polri (Foto: apahabar.com/Farhan)

bakabar.com, JAKARTA - Korban dugaan tindak pidana penipuan tiket konser Coldplay kembali bertambah, kini Bareskrim Polri telah menerima laporan sebanyak 60 korban atas kasus tersebut.

Bahkan, salah satu kuasa hukum korban, Zainul Arifin mengatakan kerugian materil atas dugaan penipuan tiket konser ternama asal Inggris itu kini telah mencapai Rp183 juta.

"Yang memberi advokasi kepada kami yang awalnya hanya 14 orang kemudian bertambah menjadi 60 orang,” kata Zainul kepada awak media di Gedung Bareskrim Polri, Selasa (23/5).

Baca Juga: Tertipu Tiket ColdPlay, Puluhan Orang Lapor ke Polda Metro

dengan nilai kerugian yang awalnya Rp 32 juta skrng menjadi 183 juta," lanjutnya.

Di samping itu, Zainul mengatakan pada hari ini sebanyak tujuh korban akan dimintai keterangan oleh tim penyidik Bareskrim atas kasus tersebut.

Selain itu, Zainul juga menegaskan pihaknya akan menyerahkan bukti-bukti kepada tim penyidik guna memperkuat dugaan kasus penipuan tersebut.

Baca Juga: Penipu Tiket Konser Coldplay Modus Beli Akun Twitter Rp750 Ribu

"Hari ini adalah agendanya untuk menyampaikan beberapa barang bukti dan juga menyampaikan keterangan klarifikasi dari beberapa korban," tutur kuasa hukum korban.

Lebih lanjut, Zainul mengatakan para korban tertipu lewat modus pembelian dari jasa titip (jastip) melalui media sosial.

"(Media penipuan melalui) ada Twitter, ada Instagram, dia juga ada Telegram juga terkait dengan penyebaran beberapa modus dari para pelaku ini," tuturnya.

Baca Juga: Polemik Konser Coldplay, Cak Imin Pasang Badan

Untuk itu, kuasa hukum para korban berharap pihak penyidik Bareskrim Polri dapat segera memanggil pihak promotor agar dan berharap agar uang kerugian dapat dikembalikan.

"Berharap pihak promotor itu memiliki rasa empati, bertanggung jawab,” jelas Zainul.

"Maka dari itu kita berharap nanti kita sharing sejalan dengan kawan-kawan siber untuk panggil promotor resmi untuk dimintai klarifikasi," lanjutnya.

Baca Juga: Beda Pendapat MUI dan Pemerintah Soal Konser Coldplay

Sebelumnya, Bareskrim Polri juga telah menerima dugaan penipuan sebanyak 14 korban dari penjualan tiket konser band Coldplay.

Editor


Komentar
Banner
Banner