bakabar.com, TEMANGGUNG - Golden Sunrise dan hamparan kebun tembakau tersaji indah di wisata alam Posong, Temanggung.
Kabupaten Temanggung adalah wilayah yang berada di antara dua gunung yaitu Sumbing dan Sindoro. Kondisi geografis ini menguntungkan Temanggung karena kaki gunung selalu memiliki panorama keindahan alam yang eksotik dan suhu yang sejuk.
Itu sebabnya Temanggung menawarkan destinasi wisata dengan keindahan alam yang amat indah. Salah satunya adalah wisata alam Posong. Bahkan tempat wisata ini, menjadi salah satu tempat untuk berburu golden sunrise yang menakjubkan.
Wisata Alam Posong berada di Desa Tlahab, Kecamatan Kledung, Kabupaten Temanggung atau lebih tepatnya di kaki Gunung Sindoro.
Tak Ada Kendaraan Umum
Bagi pengunjung yang ingin datang ke wisata alam Posong, bisa menggunakan kendaraan pribadi. Sebab, lokasinya sekitar 20 km dari pusat Kota Temanggung dan tidak dilewati kendaraan umum.
Baca Juga: Menikmati Sejuknya Curug Titang di Temanggung
Wisata Alam Posong dikelola oleh Pemerintah Desa setempat dan buka setiap hari mulai pukul 04.00-16.30 WIB. Tak perlu merogoh kocek terlalu dalam, pengunjung bisa menikmati keindahan alam di Posong dengan harga Rp 10.000 per orang.
Jika ingin masuk ke Taman Wisata Posong untuk menikmati beberapa wahana maka akan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 20.000 saja.
Bukan hanya pemandangan hamparan tembakau, wisata Alam Posong juga terkenal dengan golden sunrise yang banyak diburu wisatawan dari berbagai daerah. Itu sebabnya lokasi wisata alam Posong sudah dibuka sejak pukul empat pagi.
Para wisatawan berbondong-bondong berkunjung ke Posong sebelum matahari terbit.
Saat momen golden sunrise, mata akan dibuat takjub dengan suguhan keindahan matahari terbit dengan latar belakang delapan puncak gunung yaitu Gunung Sindoro, Gunung Sumbing, Gunung Merapi, Gunung Merbabu, Gunung Andong, Gunung Telomoyo, Gunung Lawu, dan Gunung Ungaran.
Baca Juga: Menelusuri Peradaban yang Hilang di Situs Liyangan Temanggung
Selain melihat keindahan sunrise, kamu juga bisa menikmati keindahan alam di kawasan Posong dengan latar Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing yang tampak megah.
Seorang pengunjung asal Sragen, Indira (29) bahkan rela berangkat dari rumah malam hari untuk melihat sunrise di wisata alam Posong.
"Dapat pemandangannya, meskipun agak berkabut, kalau cerah pasti bisa lebih indah," tuturnya.
Indira dan kawan-kawannya mengaku tidak menyesal mengunjungi wisata alam Posong yang indah.
"Perjalanan Sragen-Temanggung lebih dari 3 jam langsung terbayar saat melihat pemandangannya," pungkas Indira.