Hipmi Corner

Berasal Keluarga Militer, Bagas Adhadirgha: Ingin Jadi Pilot, Ditakdirkan Jadi Pengusaha

Sekertaris Jendral Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesa (BPP HIPMI) Bagas Adhadirga sebut didikan keras orangtunya berperan besar untuknya.

Featured-Image
Sekretaris Jenderal BPP HIPMI, Bagas Adhadirgha. (Foto: Dian Finka)

bakabar.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesa (BPP HIPMI), Bagas Adhadirgha mengungkapkan hasil didikan keras orang tuanya yang berlatar belakang militer turut membentuk menjadi dirinya saat ini.

"Tadinya saya tidak terpikirkan sama sekali menjadi pengusaha. Karena cita cita saya kalau kerja di Indonesia ingin menjadi Pilot. Sampai takdir menjemput saya menjadi pengusaha," katanya.

Baca Juga: HIPMI Siap Fasilitasi UMKM Kecil untuk Menghasilkan Pengusaha Muda Baru

Hal itu diungkapkan pria yang saat ini mencalonkan diri sebagai Calon Ketua Umum BPP HIPMI saat acara Gelar Harmoni di Fisipol Universitas Gajah Mada, Selasa (18/10).

Di hadapan peserta kuliah umum yang sebagian besar adalah mahasiswa, Bagas menekankan agar anak muda perlu berani membuat gebrakan baru untuk memulai usaha.

Selain itu, Bagas akan terus mendorong pelaku usaha di berasal dari kalangan anak-anak muda. Sebab, jiwa pemimpin saat menjadi mahasiswa yang diidentikan lebih berani, diperlukan melalui keputusan bisnis yang dijalaninya.

Baca Juga: Hadapi Bonus Demografi 2030, Bagas Adhadirgha Siap Cetak 1 Juta Pengusaha

"Karena dulu saya juga pernah menjadi mahasiswa. Biasanya mahasiswa ini butuh motivasi, dan jangan lupa juga ambil ilmunya," ucap Bagas.

Bagas menyebut jiwa kepemimpinannya di masa muda terbentuk saat ia aktif dalam Gerakan Nasional bersama Pramuka.

Pengalaman itu yang membuatnya semakin memacu dirinya untuk berani memulai menjadi pengusaha.

Baca Juga: Janji Bagas Adhadirgha Jika Terpilih Ketum HIPMI: Gandeng Dua Kompetitornya  

Di hadapan mahasiswa Caketum BPP HIPMI nomor urut 2 ini juga meminta agar mahasiswa lainnya dapat lebih berani mengembangkan ide-ide kreatif yang berkaitan usaha bisnis.

"Kawan-kawan UGM buktikan saat ini. Hari ini 18 Oktober 2022 akan menjadi sejarah dalam hidup saya bahwa saya pernah mengisi acara di kampus UGM. Kampusnya pemimpin bangsa," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner