Europa league

AS Roma Lolos ke Babak Playoff Liga Europa, Usai Taklukan Ludogorets 3-1

AS Roma sukses melaju ke partai playoff Liga Europa usai finish di urutan kedua klasemen grup c, setelah menumbangkan ludogorets 3-1 di stadion Olimpico

Featured-Image
Lorenzo Pellegrini cetak dua gol kemenangan AS Roma (Foto: Twitter @EuropaLeague)

bakabar.com, JAKARTAAS Roma dipastikan melaju ke babak fase knockout Europa League lewat babak play off setelah berhasil membungkam Ludogorets 3-1 di laga terakhir Grup C Europa League.

AS Roma yang menjamu Ludogorets di markasnya di Stadion Olimpico pada Jumat (4/11) dini hari WIB, sukses meraih poin penuh atas tim tamu hingga mengamankan satu tiket ke babak play off Europa League.

Dengan kemenangan tersebut, AS Roma bertengger di posisi kedua klasemen grup C dengan perolehan 10 poin, terpaut 6 poin dari pemimpin klasemen, Real Betis.

Sedangkan, Ludogorets, hanya mampu finish di urutan ketiga dengan mengoleksi 7 poin di klasemen grup C Liga Europa.

Drama Kemenangan AS Roma

Perjuangan anak asuh Jose Mourinho mengalahkan Ludogorets, untuk mengamankan posisinya tetap berada di Liga Europa tidaklah mudah.

Giallorossi, julukan AS Roma, harus kebobolan lebih dulu dari tim tamu 0-1 setelah Rick Jhonatan berhasil menyarangkan si kulit bundar masuk ke gawang Rui Patricio.

Tertinggal lebih dulu, Serigala Ibu Kota lantas mulai bangkit mengejar ketertinggalannya. Alhasi, Roma justru mendapat hadiah dua kali penalti oleh wasit.

Baca Juga: Liga Europa: AS Roma Bertandang ke Real Betis, I Lupi Hanya Mampu Bermain Imbang 1-1

Wasit memberikan hadiah penalti untuk Giallorossi yang seluruhnya berasal dari pelanggaran terhadap Nicolo Zaniolo yang baru masuk di babak kedua.

Algojo penalti Roma, Lorenzo Pellegrini sukses menjebloskan si kulit bundar masuk ke gawang Ludogorets untuk keunggulan Roma 2-1.

I Lupi, mendapat hadiah penalti di menit ke-56 dan menit ke-65, yang kedua hadiah penalti tersebut dimanfaatkan dengan baik oleh Pellegrini.

Selain drama penalti, gol yang dianulir oleh VAR (Video Assistant Referee) juga mewarnai jalannya laga terakhir di grup C tersebut.

Alih-alih Ludogorets mampu menyamakan kedudukan, Namun VAR justru menganulir gol Nonato di menit ke-79.

Sang pengadil lapangan, Nikola Dabanovic, menganulir gol  tersebut setelah melihat layar VAR, yang menganggap Rick Jhonatan lebih dulu melanggar Bryan Cristante dalam proses gol Nonato.

Baca Juga: Jelang Real Betis vs AS Roma di Liga Europa, Pelatih Serigala Ibu Kota Berpeluang Lewati Rekor Sir Alex Ferguson!

Setelah drama gol yang dianulir, pasukan Jose Mourinho kembali sukses mencetak gol ketiga untuk semakin menjauh dari Ludogorets.

Nicolo Zaniolo berhasil mencatatkan namanya di papan skor untuk keunggulan AS Roma menjadi 3-1 atas Ludogorets.

Apes bagi Ludogorets, setelah tertinggal defisit 2 gol dari tuan rumah, mereka juga harus kehilangan pemainnya karena di usir keluar oleh wasit.

Olivier Verdon diberikan kartu merah oleh wasit lantaran aksi tidak sportifnya Verdon menginjak Nicola Zalewski.

Baca berita selengkapnya di halaman berikutnya..

Lorenzo Pellegrini Sabet Man Of The Match

Lorenzo Pellegrini, sukses menjadi pahlawan kebangkitan sekaligus menjadi aktor kemenangan bagi Serigala Ibu Kota usai berkontribusi lewat dua gol yang dicetaknya melalui titik putih.

Secara keseluruhan, dilansir dari WhoScored, Pellegrini tercatat melepaskan enam kali tembakan, mengirim tiga operan kunci, dan memberikan lima operan panjang terukur dari enam kali percobaan.

Selain itu, Pellegrini juga berperan secara defensi untuk membantu lini pertahanan Roma dengan sekali melakukan clearence dan intesep, dan dua kali melayangkan tekel.

Susunan Pemain

AS Roma: Rui Patricio; Smaling, Roger Ibanez, Matias Vina, Rick Karsdorp, Mady Camara, Nemanja Matic, El Shaarawy, Lorenzo Pellegrini, Andrea Belotti, Tammy Abraham

Ludogorets: Sergio Padt; Aslak Fonn Witry, Olivier Verdon, Anton Nedyalkov, Cicinho, Oliviera Souza, Jakub Piotrowski, Pedrinho, Rick, Thiago, Bernard, Tekpetey.

Klasemen Grup C Europa League

Klasemen Grup C Liga Europa (Source LiveScore)
Klasemen Grup C Liga Europa (Source LiveScore)
Editor


Komentar
Banner
Banner