Artis Mudik

Ariel Noah Mudik Bolak-balik Naik Motor Honda dan BMW, Berapa Harganya?

Momen mudik memang menjadi tradisi yang paling ditunggu oleh masyarakat Indonesia. Tak terkecuali bagi Nazriel Irham atau yang akrab disapa Ariel.

Featured-Image
Foto Ariel mudik menggunakan CT125. (Foto: Instagram arielnoah)

bakabar.com, JAKARTA - Momen mudik memang menjadi tradisi yang paling ditunggu oleh masyarakat Indonesia. Tak terkecuali bagi Nazriel Irham atau yang akrab disapa Ariel.

Vokalis Noah tersebut tertangkap lensa kamera warganet sedang perjalanan mudik ke daerah asalnya di Bandung, Jawa Barat menggunakan motor bebek.

Sudah menjadi rahasia umum kalau pria yang dikenal dengan nama Boriel itu merupakan salah satu selebriti Indonesia yang menggemari dunia otomotif.

Saat perjalanan mudik, Ariel terlihat memakai helm Nolan N70-2 X, lengkap dengan jaket dan tas biru yang diletakkan di rak belakang seperti unggahannya di media sosial Instagram.

Baca Juga: Balik dari Mudik, Lakukan Pengecekan Komponen Mobil agar Tetap Prima

"Selamat buka puasa .... Ai mudik duluannn," tulis Ariel di Instagram pribadinya, Kamis (20/4).

Spontan teman-teman sejawatnya langsung merespons, seperti Ferry Maryadi yang mengomentari postingan Ariel.

"Mudik mawa CT.... geringgg," tulisnya sambil emot ketawa.

Lain lagi dengan Andre Taulany yang mendoakan perjalanan mudik Ariel selamat sampai tujuan.

"Selamat sampe tujuan bos kayu .. selamat lebaranan,".

Kendati mudik memakai motor bebek, kendaraan yang dipakai pelantun Separuh Aku itu bukan motor sembarangan.

Pasalnya kendaraan yang digunakan mantan kekasih Luna Maya untuk mudik itu adalah motor bebek termahal di Indonesia yakni Honda CT125.

Spesifikasi

Motor bebek berwajah klasik itu memiliki desain lampu depan bulat yang terkesan retro, posisi setangnya tinggi, sokbreker depan berbalut cover, desain jok tunggal, ditambah rak yang ada di area belakang. 

Selain itu, desain knalpot motor itu diletakkan agak tinggi, yang memanjang di samping bodi, menambah kesan klasik CT125.

Baca Juga: Inspiratif! Ariel NOAH Punya Kesenangan Baru saat Gabut, Apa Itu?

Honda CT125 memiliki dimensi panjang 1.960 mm, lebar 805 mm, dan tinggi 1.085 mm dengan tinggi tempat duduk 800 mm, jarak sumbu roda 1.255 mm, dan jarak terendah ke tanah 165 mm. 

Motor bebek itu memiliki bobot hingga 120 kg dengan kapasitas tangki bahan bakarnya mencapai 5,3 liter.

Motor ini memiliki rasio kompresi mesin 9,3:1. Uniknya lagi, motor bebek itu masih aman menggunakan BBM RON 90 sekelas Pertalite, BP 90, atau Revvo 90.

Soal dapur pacunya, CT125 menggunakan mesin 125 cc, 4-tak, SOHC, 1 silinder, berpendingin udara, dan sudah berteknologi injeksi PGM-Fi.

Baca Juga: ION Mobility Kebut TKDN 50 Persen untuk Motor Listrik di Akhir 2023

Mesin itu bisa menghasilkan tenaga 6,5 Kw di 7.000 rpm dan torsi 11 Nm pada 4.500 rpm. Tenaga itu disalurkan melalui transmisi semi otomatis 4-percepatan.

Untuk sistem starternya berupa electric dan kick starter. Motor bebek ini memang diklaim cocok untuk diajak berpetualang. 

Selain itu terdapat pula beberapa fitur pendukung untuk melakukan perjalanan jauh seperti dek besar untuk menaruh barang di belakang yang dimanfaatkan Ariel untuk membawa barang bawaannya kala mudik.

Harga motor bebek tersebut dibanderol Rp81,4 juta OTR Jakarta.

Baca Juga: Tips Merawat Motor agar Tetap Prima saat Perjalanan Mudik Lebaran

Menariknya, Ariel juga diketahui menggunakan motor yang berbeda saat balik mudik dari Bandung ke Jakarta.

Dalam perjalanan pulang, ia membawa sepwda motor yang tak kalah sensasional yaitu BMW G 310 GS.

Ariel mudik bolak-balik pakai motor berbeda. Foto: TikTok Sinta Rahayu
Ariel mudik bolak-balik pakai motor berbeda. Foto: TikTok Sinta Rahayu

Motor keluaran Jerman ini sendiri memang dirancang untuk berpetualang. Sekadar informasi, motor ini merupakan kembaran dari tipe roadster BMW G 310 R.

Baca Juga: Dear Pemudik Bermotor, Istirahat Setiap 2 Jam Perjalanan!

Motor touring tersebut menggunakan mesin berpendingin cairan, silinder tunggal, berkapasitas 313 cc, DOHC.

Dari mesinnya mampu menghasilkan tenaga sebesar 34 dk, dengan klaim top speed 143 km/jam.

Terkait harga, BMW G 310 GS dijual mulai Rp133 juta off the road untuk versi Standar dan untuk versi Adventure Rp142 juta off the road.

Editor


Komentar
Banner
Banner