Gaya Hidup

Akad Nikah, Erina Gudono Pakai Kebaya Rancangan Biyan Wanaatmadja-Alis bak Tanduk Rusa

Prosesi sakral dalam pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono yang digelar di Pendopo Agung Ambarrukmo, Yogyakarta telah selesai.

Featured-Image
Erina Gudono Kenakan Kebaya Rancangan Biyan Wanaatmadya dan Alis bak Tanduk Rusa. foto-net

bakabar.com, BANJARMASIN - Prosesi sakral dalam pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono yang digelar di Pendopo Agung Ambarrukmo, Yogyakarta telah selesai.

"Saya terima nikahnya Erina Sofia Gudono binti Mohammad Gudono dengan mas kawin tersebut, dibayar tunai," ucap Kaesang di depan saksi dan kakak Erina
yang menjadi wali nikah.

Untuk momen spesial tersebut, menurut informasi dari Pengantin Production sekaligus wedding organizer pernikahan Kaesang dan Erina, kebaya akad nikah yang digunakan dirancang oleh desainer ternama Biyan Wanaatmadja.

Baca Juga: Mahar Pernikahan Kaesang-Erina: Uang Rp300 Ribu dan Logam Mulia

Kebaya putih panjang rancangan Biyan Wanaatmadja. Foto-net
Kebaya putih panjang rancangan Biyan Wanaatmadja. Foto-net

Puteri Indonesia Yogyakarta 2022 itu bak putri keraton dalam balutan kebaya putih
panjang.

Sementara paes yang dipilih Erina Gudono dalam proses akad nikah yakni paes ageng ala Yogyakarta.

Kemudian, riasan Erina memiliki ciri khas alis bak tanduk rusa. Riasan Erina sendiri merupakan kolaborasi makeup artist Bennu Sorumba dan perias pengantin tradisional.

Baca Juga: Sah! Erina Gudono Resmi Dipersunting Kaesang Pangarep

Editor


Komentar
Banner
Banner