Pemilu 2024

Waduh! 368 Surat Suara Capres dan Cawapres Rusak di Bogor

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten lakukan pemeriksaan ke gudang logistik yang berada di wilayah Kecamatan Klapanunggal, dati total 3.973.004, ada 368 rusak

Featured-Image
Ketua KPU Kabupaten Bogor Muhamad Adi Kurnia ketika memperlihatkan kertas suara yang rusak, di gudang logistik, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor, Senin (15/1), apahabar.com,Foto:Zenal

bakabar.com, BOGOR - KPU Kabupaten Bogor menemukan adanya 368 surat suara Pilpres 2024 dari total 3.973.004 yang mengalami kerusakan di wilayah Kecamatan Klapanunggal. 

"Yang rusak sebanyak 368 kertas suara itu ada di presiden dan wakil presiden, dari total yang sedang dilakukan lipat dan sortir sebanyak 3.973.004 kertas suara," ungkap Ketua KPU Kabupaten Bogor Muhamad Adi Kurnia kepada wartawan, Senin (15/1).

Adi menjelaskan, faktor kerusakan pada cetakan. Jadi ketika dicek ada surat suara yang kelebihan (ukuran) atau ada yang belah.

Baca Juga: Pemilu 2024, KPU Balikpapan Temukan Tiga Ribu Surat Suara Rusak

Baca Juga: KPU Bekasi Libatkan Difabel Lipat Surat Suara Pemilu 2024

"Untuk surat suara yang rusak kita sedang rusak nanti kita melapor ke KPU RI untuk pergantian surat suaranya dan cetak ulang dari KPU RI," jelasnya.

Karena untuk proses surat suara kemarin hari Sabtu sudah menyelesaikan sortir lipat dan packing kotak presiden.

"Jadi yang sudah di lipat dan sortir untuk surat suara presiden sudah dimasukkan ke dalam kotak," jelasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner