Regional

Wabup Tepis Kabar Pembagian Tugas dengan Bupati Blitar

Wakil Bupati Blitar, Rahmat Santoso menepis kabar soal adanya pembagian tugas dengan Bupati Blitar Rini Syarifah. Pembagian tugas yang dimaksud mengenai tugas

Featured-Image
Wakil Bupati Blitar, Rahmat Santoso (kiri).

bakabar.com, BLITAR - Wakil Bupati Blitar, Rahmat Santoso menepis kabar soal adanya pembagian tugas dengan Bupati Blitar Rini Syarifah. Pembagian tugas yang dimaksud mengenai tugas menjawab pertanyaan wartawan dan menemui aksi demo warga.

"Mana ada komitmen seperti itu. Saya tidak ada komitmen apa-apa dengan Bupati Blitar," ungkap Rahmat Santoso, Kamis (14/9).

Rahmat mengungkapkan selama ini ia bekerja sudah sesuai dengan tupoksinya sebagai wakil bupati, khususnya dalam hal pengawasan dan penindakan.

Baca Juga: Suhu Panas Jelang Pemilu, Wabup Blitar: Pemilu Serentak Tetap Aman

Adapun saat adanya aksi demo yang melibatkan warga, ia tetap berusaha menemui warga untuk mencari tahu akar persolannya. Sebagai orang yang lama berprofesi sebagai advokat, Rahmat mengaku terbiasa mendengar cerita langsung dari sumbernya.

“Setelah mendengarkan cerita dari sumbernya (pendemo), baru kita carikan solusi. Kalau saya tidak tahu, saya akan telpon dulu kepala dinas untuk meminta masukan guna menyelesaikan persoalan,” ungkap Ketua Ikatan Penasihat Hukum Indonesia (IPHI) ini.

Meski begitu, Rahmat juga memahami profesi wartawan yang selama ini memerlukan narasumber sebagai bahan berita. Terlebih, sebagai pejabat publik seperti dirinya perlu bersikap terbuka.

Baca Juga: Wabup Blitar Mantapkan Sosialisasi Jelang Pileg 2024

Karena itu, ia marasa heran bila jabatannya sebagai wakil bupati hanya bertugas menjawab pertanyaan wartawan saja.

"Cuma saya sadar dengan tugas pokok dan fungsi sebagai wakil bupati. Sebagai pejabat publik harus terbuka, teman-teman wartawan yang wawancara telfon maupun secara langsung, sebisa mungkin saya jawab," pungkasnya.

Sebelumnya, kabar pembagian tugas antara bupati dan wakil bupati Blitar tersebut menyeruak setelah lima pekerja media bertemu dengan Bupati Blitar, Rini Syarifah di Pendopo Ronggo Hadinotonegoro (RHN), Selasa (12/9).

Baca Juga: Banjir Dukungan Wabup Blitar Nyaleg ke Senayan DPR RI

Dalam pertemuan yang dilakukan usai adanya aksi demonstrasi wartawan tersebut, disebutkan Wabup Rahmat Santoso hanya bertugas menjawab pertanyaan wartawan. Termasuk di antaranya menemui saat terjadi aksi demontrasi warga.

Karena alasan kesepakatan tersebut, Bupati Rini Syarifah tidak pernah terlihat saat menemui aksi demonstrasi warga. Termasuk saat adanya demonstrasi wartawan yang mengaku sulit diwawancarai.

Editor


Komentar
Banner
Banner