bakabar.com, TANJUNG – Pemerintah Kabupaten Tabalong akan menggelar upacara peringatan detik-detik Proklamasi HUT ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia secara terbatas dan dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.
“Kegiatannya dilaksanakan di halaman kantor Bupati Tabalong dengan petugas dan undangan terbatas,” jelas Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setda Tabalong, Zahirsyah Manuar, Selasa (10/8).
Dia mengatakan panitia sudah beberapa kali menggelar rapat yang dipimpin Bupati dan Wakil Bupati Tabalong.
“Kalau persiapan upacara sudah bisa dikatakan siap,” katanya.
Untuk pengibar bendera merah putih dan penurunan masing-masing tiga orang. Sementara petugas lainnya sebagai peserta upacara.
“Anggota lainnya nanti hanya berdiri di samping kiri dan kanan serta depan petugas pengibar bendera,” pungkas Zahirsyah Manuar.
Terpisah, Komandan Pelatih Paskibraka Tabalong, Warsono, mengatakan saat ini anggota Paskibraka Tabalong terus memantapkan latihan sebagai petugas pengibar bendera.
“Ada 30 orang yang dilatih, dengan materi Pembinaan Ideologi Pancasila (PIP) maupun materi baris berbaris serta sesuai dengan apa yang akan dilaksanakan di Paskibraka itu,” jelasnya.