Piala Asia U-20

Tersingkir di Piala Asia, STY Apresiasi Semangat Juang Timnas Indonesia

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong tetap memberikan apresiasi dan memuji perjuangan anak asuhnya meskipun harus tersingkir dari Piala Asia U-20

Featured-Image
Shin Tae-yong (kanan) bersama Muhammad Ferarri (kiri) saat menghadiri press conference seusai pertandingan melawan Uzbekistan (Foto: dok. AFC)

bakabar.com, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong tetap memberikan apresiasi dan memuji perjuangan anak asuhnya meskipun harus tersingkir dari Piala Asia U-20.

Skuat Garuda Nusantara terpaksa harus angkat koper terlebih dahulu dari gelaran Piala Asia U-20 setelah hanya mampu bermain imbang dari Uzbekistan di laga terakhir Grup A, Selasa (7/3) malam WIB.

Indonesia U-20 gagal meneruskan langkah mereka di gelaran bergensi Asia itu setelah finish di urutan ketiga klasemen Grup A dengan perolehan empat poin.

Kendati tersingkir dari Piala Asia, Shin Tae-yong memberikan apresiasi dan memuji para pemainnya setelah berjuang cukup baik di turnamen tersebut.

Baca Juga: Chelsea Lolos ke Perempat Final Liga Champions, Graham Potter Tak Percaya

Terlebih, pelatih asal Korea Selatan itu menyebut hasil imbang dari Uzbekistan cukup memuaskan, apa lagi bermain di hadapan ribuan suporter tim tuan rumah.

“Saya pikir kami bermain bagus melawan Uzbekistan. Dalam hal kualitas pertahanan, saya berikan apresiasi tersendiri kepada pemain yang bisa mengakhiri pertandingan tanpa kebobolan,” ucap Shin dikutip dari laman PSSI, Rabu (8/3).

Hasil imbang dari tuan rumah Uzbekistan belum cukup mengantarkan Indonesia untuk lolos ke perempat final Piala Asia U-20.

Skuat Garuda Nusantara yang finish di urutan ketiga klasemen akhir Grup A hanya terpaut selisih gol dengan Irak yang menempati urutan kedua klasemen dengan perolehan poin sama.

Baca Juga: Imbang 0-0 Atas Uzbekistan, Timnas Indonesia Tersingkir dari Piala Asia U-20

Kendati demikian, Shin menyakini para pemain dapat memetik pelajaran, terutama saat melawan Uzbekistan, terkait keterbatasan para pemain saat bertemu tim-tim dari negara yang lebih besar.

“Seperti yang anda lihat, para pemain Uzbekistan secara fisik lebih besar dari para pemain kami, dan kondisi ini cukup menyulitkan para pemain kami,” tuturnya.

“Jadi kondisi fisik adalah kekurangan kami. Karenanya mulai sekarang mereka [Indonesia U-20] harus bekerja ekstra untuk meningkatkan kekuatan fisik mereka,” jelasnya menambahkan.

Lebih lanjut, setelah perjuangan skuat Garuda Nusantara di level Asia usai, timnas U-20 akan menatap turnamen penting lainnya yakni Piala Dunia U-20 pada Mei mendatang.

Baca Juga: Jelang Borneo FC Vs Persija, Dandri: Saya Tak Suka Kalah di Kandang!

Untuk itu, Shin mengatakan dirinya akan melakukan beberapa perubahan dalam kedalaman skuat Garuda Nusantara untuk persiapan menghadapi turnamen Piala Dunia U-20.

“Setelah ini para pemain akan kembali ke klubnya masing-masing utnuk beristirahat,” ujar Shin.

“Selanjut kami mempersiapkan diri menjalani pemusatan latihan (TC) menyambut Piala Dunia U-20 yang berlangsung pada Mei mendatang. Kami akan melakukan sejumlah perubahan terhadap pemain,” pungkasnya\

Editor


Komentar
Banner
Banner