Aktor Korea

Terlibat Kasus Narkoba, Aktor Lee Sun-Kyun Keluar dari Proyek Terbarunya

Imbas dari kasus narkoba yang menjeratnya, aktor Korea dari film 'Parasite', Lee Sun-kyun, keluar dari proyek film terbarunya.

Featured-Image
Imbas Kasus Narkoba, Lee Sun-kyung mundur dari drama 'No Way Out'. Foto: Soompi

bakabar.com, JAKARTA - Imbas dari kasus narkoba yang menjeratnya, aktor Korea dari film 'Parasite', Lee Sun-kyun, keluar dari proyek film terbarunya.

Melansir Soompi, Lee Sun-kyun diketahui mundur dari film 'No Way Out', menyusul berita tentang tuduhan terkait narkoba yang menjeratnya. 

"Setelah kejadian malang yang menimpanya, ia menyatakan niatnya untuk mundur karena membutuhkan waktu untuk mengendalikan situasi," ujar pihak produksi No Way Out, dikutip Rabu (25/10).

Imbas dari mundurnya sang aktor, tim produksi terpaksa menunda syuting selama dua minggu untuk mencai aktor pengganti. Hal tersebut dibantah oleh tim dan memastikan syuting tetap berjalan.

"Saat ini syuting sedang berlangsung sesuai jadwal dan tidak ada penundaan," tulis tim produksi.

Aktor Lee Sun-kyun awalnya dikonfirmasi untuk berperan sebagai Baek Joong-sik, seorang petugas polisi yang bertugas melindungi warga dari penjahat keji.

Sebelumnya pada 19 Oktober, media lokal Korea Gyeonggi Shinmun, menggungkapkan bahwa Lee Sun-kyun terjerat tuduhan kasus narkoba.

Unit Investigasi Kejahatan Narkotika Badan Kepolisian Metropolitan Incheon diketahui tengah melakukan penyelidikan atas kasus narkoba.

Baca Juga: Rekomendasi Drakor Oktober 2023, Comebacknya Bae Suzy hingga Munculnya Cha Eun Woo

Penyelidikan tersebut menjerat aktor terkenal 'L' dan tujuh orang lainnya atas tuduhan melanggar Undang-Undang Pengendalian Narkoba.

Spekulasi pun berkembang dengan mengungkapkan aktor 'L' berusia 40-an dan menyudutkan Lee Sun-kyun dalam kasus tersebut.

"Benar, akor L memberikan sejumlah uang yang kami perkirakan sekitar 300 juta won kepada pemasok narkoba dana keterlibatan penggunaan ganja," ungkap Badan Kepolisian Metropolitan Incheon.

HODU&U Entertainment, selaku agensi yang menaungi Lee Sun-kyun pun turu memberikan pernyataan resminya terkait hal tersebut dan tengah memverifikasi hal tersebut.

"Kami berkomitmen untuk bekerja sama sepenuhnya dalam penyelidikan yang dilakukan dengan kejujuran dan ketulusan," ungkap HODU&U dalam pernyataan tulisnya.

Selain itu, Lee Sun-kyun telah melaporkan pengaduan ke penegak hukum terkait pemerasan dan ancaman terus menerut yang menimpanya.

Editor


Komentar
Banner
Banner