Nasional

Tembus 1 Juta Penonton, Film Saranjana Pesaing Terkuat Indigo

Mengangkat kisah mistis di Kotabaru, Kalimantan Selatan, film Saranjana: Kota Ghaib memetik sukses besar.

Featured-Image
Film Saranjana: Kota Ghaib berhasil menarik lebih dari 1 juta penonton selama 17 hari pemutaran di bioskop. Foto: Okezone

bakabar.com, BANJARMASIN - Mengangkat kisah mistis dari Kotabaru, Kalimantan Selatan, film Saranjana: Kota Ghaib memetik sukses besar.

Tepat 17 hari sejak diputar di bioskop, Minggu (12/11), film besutan Dari Hati Film (DHF) tersebut telah mencapai 1.000.107 penonton.

"Alhamdulillah Orang yang terpilih memasuki Saranjana Kota Ghaib semakin bertambah tiap hari. Kini di hari ke-17 pemutaran, sebanyak 1.000.107 orang telah terpilih memasuki Saranjana Kota Ghaib," tulis akun Instagram DHf.

"Gerbang Saranjana Kota Ghaib dengan senang hati menyambut hangat penontonnya di seluruh Bioskop kesayangan Anda sejak 26 Oktober 2023," tambah unggahan tersebut.

Kebahagiaan juga dicurahkan Johansyan Jumberan yang merupakan director Saranjana: Kota Ghaib.

Baca Juga: Penjualan Tiket Film JSS Tak Tutup Biaya Produksi, Pemkot Banjarmasin Dikritik

Baca Juga: Film Saranjana Sukses Pukau Penonton Cinepolis Banjarbaru

"Sujud syukur kepada-Mu Allah. Setelah dari tahun 2014 memutuskan bikin production house DHF, bermimpi 1 juta penonton saja tidak berani," tulis Johansyah melalui akun Instagram pribadi.

"Akhirnya terima kasih Allah. Setelah film kelima produksi, kami bisa merasakan kebahagiaan 1 juta penonton," tambahnya.

Saranjana: Kota Ghaib menyaingi pencapaian Indigo yang juga telah mencapai 1 juta penonton.

Bedanya film yang dibintangi Ananda Manopo dan Aliando Syarif tersebut harus melalui selama 23 hari penayangan, sebelum meraih 1 juta penonton.

Dilansir dari Liputan6, sudah 13 film yang mendulang 1 juta penonton di sepanjang 2023. Sebagian besar bergenre horor seperti Sewu Dino, Waktu Maghrib, Khanzab dan Sosok Ketiga.

Editor


Komentar
Banner
Banner