bakabar.com, JAKARTA - PT Tree Technologies Indonesia (Treelektrik Indonesia) resmi meluncurkan produk motor listrik pertamanya, T-70 di pameran IMOS 2022, di Jakarta Convention Center (JCC), Rabu (2/11). Motor in tebar pesona di Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2022 dengan harga Rp25 juta.
Sales Manager Treelektrik Indonesia, Budi Kristanto menyampaikan produk perdana tersebut dibanderol harga on the road (OTR) di Jakarta senilai Rp25 juta beserta beberapa bonus pada event IMOS kali ini.
"Harga untuk T-70 yaitu Rp25 juta untuk on the road Jakarta. Khusus hanya selama event IMOS ini, setiap konsumen yang melakukan transaksi, akan mendapat bonus Free Box Shad 29," ujar Budi, Rabu (2/11).
Baca Juga: Hadir di IMOS 2022, Motor Listrik Davigo Dragon Sediakan Dua Jenis Baterai
Selain box untuk motor, pembeli juga bisa mendapatkan helm spesial T-70 dan connector 3 plug Krisbow untuk fasilitas charger yang lebih nyaman.
"Untuk pengiriman unit akan dilakukan di bulan Desember. Ada juga tambahan diskon angsuran sebesar Rp250 ribu untuk konsumen khusus di event (IMOS) ini," tukasnya.
Kelebihan Motor Listrik T-70
Dengan mengusung konsep design yang kekar, tajam serta futuristik, T-70 akan memberikan rasa berkendara yang nyaman dan bisa digunakan untuk jarak tempuh hingga 70-80km dalam sekali pengecasan.
Produk perusahaan motor listrik yang berada di bawah naungan Ideanomics yang berasal dari Amerika ini juga dilengkapi dengan fitur-fitur unggulan lain didalamnya.
Mulai dari mode Alarm, sistem Keyless serta Safety Stand Switch ada pada kendaraan roda dua tersebut.
Baca Juga: Bukan Cuma Motor Listrik, IMOS 2022 Bakal Suguhkan Kontes Modifikasi hingga Grand Prize Menggiurkan
T-70 ditunjang dengan baterai lithium 72v28Ah serta motor 1500 watt, membuat unit ini dapat melaju dengan kecepatan 65-70 km/jam dengan mode berkendara sport.
Tidak hanya itu, jok pada motor listrik ini dilengkapi dengan busa khusus sehingga memberikan kenyamanan dalam berkendara dalam waktu yang lama.
Sementara itu, T-70 akan hadir dalam tiga pilihan warna yakni Biru, Hitam dan Putih.
Rental untuk Konsumen
Selain penjualan ke konsumen, ke depannya Treelektrik Indonesia juga memberikan kemudahan kepada konsumen untuk penyewaan atau rental yang saat ini masih dikhususkan untuk konsumen perusahaan.
Menyediakan Fasilitas Penukaran Baterai
Treelektrik Indonesia saat ini juga sedang menyiapkan ekosistem untuk penukaran baterai guna memfasilitasi para konsumen yang melakukan perjalanan dalam jarak tempuh yang cukup jauh.
Hal itu dilakukan agar konsumen tidak memerlukan waktu untuk menunggu pengecasan dan membuat berkendara menjadi lebih efisien.