bakabar.com, JAKARTA - Sepanjang tahun 2023 banyak motor baru dirilis oleh pabrikan Jepang di Indonesia.
Merek-merek seperti Honda, Yamaha, Suzuki dan Kawasaki meluncurkan berbagai motor baru mulai dari jenis matic, sport hingga motor listrik.
Motor listrik pertama dari brand Jepang dihadirkan Kawasaki lewat model Ninja E-1 dan Z E-1. Sementara jelang akhir 2023, motor listrik Honda EM1 e: dan EM1 e: Plus akhirnya dirilis ke pasaran.
Berikut daftar motor baru yang dirilis 2023 dari brand Jepang di Tanah Air:
1. Yamaha Grand Filano
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) meluncurkan Grand Filano pada 17 Januari 2023. Posisinya di atas Yamaha Fazzio di lini skutik Classy Yamaha.
Yamaha Grand Filano mengusung gaya skutik retro modern dengan mesin Blue Core Hybrid 125 cc dengan pendingin udara.
Harga Yamaha Grand Filano saat peluncurkan ditawarkan Rp27 juta pada varian Neo, dan Rp27,5 juta OTR Jakarta untuk varian Connected Lux.
2. Kawasaki New KLX 150
KLX 150 generasi terbaru dihadirkan PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) pada 4 Februari 2023.
Kawasaki New KLX 150 dibekali lampu LED, desain bodi baru, panel speedometer digital, hingga peningkatan suspensi depan dari 165 mm menjadi 180 mm.
KLX 150 dipasarkan dalam tiga varian yaitu KLX 150 S sebagai varian dasar, KLX 150 dan KLX 150 SE (Special Edition).
Harga Kawasaki KLX 150 S kala peluncuran ditawarkan Rp32,9 juta, Rp36,5 juta pada KLX 150, dan Rp39,5 juta OTR Jakarta untuk KLX 150 SE.
3. Honda CRF250L
PT Astra Honda Motor (AHM) merilis CRF250L pada 16 Februari 2023 di ajang IIMS 2023 dengan status Completely Build Up (CBU) Thailand.
Honda CRF250L mengusung mesi DOHC 250 cc satu silinder dengan transmisi manual 6-percepatan.
Trail pesiang KLX 250 ini dilengkapi suspensi depan upside down dan sokbreker belakang Pro Link dari Showa.
Harga Honda CRF250L saat perilisan ditawarkan Rp79,9 juta OTR Jakarta.
4. Kawasaki Ninja ZX-4RR
KMI menghadirkan Ninja ZX-4RR bermesin 400 cc 4 silinder ke Tanah Air pada 27 Maret 2023.
Kawasaki Ninja ZX-4RR hadir dengaj status CBU Thailand dengan satu ipsi warna yaitu Lime Green.
Mesin inline 4 silinder Ninja ZX-4RR mampu menyuguhkan tenaga 75,9 HP dan disertai beberapa fitur canggih semisal panel instrumen digital, quick shifter, power mode hingga traction control.
Saat itu, harga Kawasaki Ninja ZX-4RR diniagakan Rp239,9 juta OTR Jadetabek dan Serang.
5. Honda XL750 Transalp
Honda XL750 Transalp dibekali mesin SOHC 755 cc dengan 4 katup unicam head dan pendingin cairan.
XL750 Transalp disertai fitur lima mode berkendara, teknologi Throttle by Wire, rem ABS 2 channel, Wheelie Control, hingga Honda Selectable Torque Control (HSTC).
Harga Honda XL750 Transalp saat diluncurkan yakni Rp330,5 juta.
6. Kawasaki KLX 110R dan KLX 110R L
KMI meluncurkan KLX 110R seharga Rp27,8 juta dan Rp27,9 juta untuk KLX 110R L di ajang Pekan Raya Jakarta (PRJ), 14 Juni 2023.
Kedua motocross ini ditujukan untuk segmen hobi hingga kompetisi motocross bagi pebalap cilik usia 13 tahun ke atas.
Keduanya memiliki perbedaan tingginya saja. KLX 110R tingginya 955 mm dengan ground clearance 215 mm.
Sementara KLX1 110R L tingginya 990 mm dengan ground clearance 265 mm.
7. Kawasaki Ninja ZX-6R
KMI merilis Kawasaki Ninja ZX-6R terbaru untuk pasar Tanah Air pada 29 Juli 2023.
Kawasaki Ninja ZX-6R model year 2024 ini menggendong mesin 636 cc empat silinder dengan transmisi 6-percepatan dan pendingin cairan.
Kesan sporty langsung terlihat karena moge sport fairing ini mengusung warna Lime Green dengan livery Kawasaki Racing Team (KRT) Edition.
Harga Kawasaki Ninja ZX-6R saat peluncuran Rp359,9 juta OTR Jadetabek dan Serang.
8. Suzuki Burgman Street 125EX
Lewat ajang IMOS 2023, Suzuki akhirnya menghadirkan Burgman Street 125EX ke pasar skutik Tanah Air pada 25 Oktober 2023.
Suzuki Burgman Street 125EX yang berstatus CBU India ini, membawa mesin 125 cc SEP-a dengan pendingin udara.
Burgman Street 125EX dibekali fitur Engine Auto Start-Stop (EASS), panel instrumen digital, hingga lampu depan-belakang LED.
Harga Suzuki Burgman Street 125EX ditawarkan Rp24,7 juta OTR Jakarta.
Selain daftar di atas, motor-motor baru dari pabrikan Jepang yang dirilis 2023 antara lain:
9. Kawasaki Eliminator (rilis 2 November 2023).
10. Kawasaki Ninja e-1 dan Z e-1 (rilis 17 November 2023).
11. Yamaha Xmax 250 Tech Max (rilis 10 Desember 2023).
12. Honda EM1 e: dan EM1 e: Plus (rilis 21 Desember 2023).