Peristiwa & Hukum

Tabrak Mobil Pikap Parkir, Seorang Pemuda di Sampit Tewas

Seorang pemuda tewas setelah menabrak mobil pikap yang sedang parkir di Jalan MT Haryono Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)

Featured-Image
Seorang petugas dari Sat Lantas Polres Kotim, saat melakukan proses olah TKP kecelakaan yang menewaskan seorang pemuda di Sampit. Selasa (9/1/2024). Foto-Sat Lantas Polres Kotim

bakabar.com, SAMPIT - Diduga hilang kendali saat berkendara, seorang pemuda tewas setelah kendaraannya menabrak mobil pikap parkir di Jalan MT Haryono Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalteng, Selasa (9/1/2024).

Insiden tersebut terjadi sekitar pukul 04.40 WIB, subuh, tepatnya di depan Pizza Hut Sampit, yang mana di jalur tersebut memang sering banyak mobil yang parkir di badan jalan.

Kapolres Kotim AKBP Sarpani, melalui Kasat Lantas AKP Firdaus Canggih Pamungkas, membenarkan adanya laka tunggal tersebut, dan kini telah ditangani bagian Unit Laka.

Dijelaskan, kejadian bermula saat EPA (28) pengendara sepeda motor jenis Honda Blade warna putih orange dengan nopol KH 5272 FW, melaju dari arah simpang empat MT Haryono-HM Arsyad dengan kecepatan tinggi.

Seorang pengendara tergeletak meninggal dunia karena menabrak sebuah mobil pikap yang sedang parkir di jalan MT Haryono Sampit. - Foto PMI Kotim
Seorang pengendara tergeletak meninggal dunia karena menabrak sebuah mobil pikap yang sedang parkir di jalan MT Haryono Sampit. Foto-PMI Kotim

Sesampainya di lokasi kejadian pengendaran tiba-tiba menabrak bagian belakang sebelah kanan mobil pikap jenis Isuzu Tagra warna putih dengan nopol DA 8257 PY, milik CYA (23), yang sedang parkir di badan jalan.

"Pengemudi sepeda motor terjatuh kebadan jalan beserta motornya yang mengakibatkan kerusakan pada kedua kendaraan. Akibat kejadian itu pengendara sepeda motor EPA juga meninggal di tempat, kemudian dievakuasi ke Rumah Sakit dr Murjani Sampit," ujarnya.

Untuk kepentingan proses hukum lebih lanjut, sepeda motor serta mobil pikap telah diamankan di kantor Sat Lantas Polres Kotim.

Editor


Komentar
Banner
Banner