Piala AFF 2022

STY Panggil 23 Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Sandy Walsh dan Elkan Baggott Dicoret!

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong telah merilis 23 nama pemain yang akan dibawa di ajang Piala AFF 2022, nama Elkan dan Sandy dicoret dari skuad Garuda.

Featured-Image
Shin Tae-yong rilis 23 nama pemain yang dibawa ke Piala AFF 2022 (Foto: dok. PSSI)

bakabar.com, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong telah merilis 23 nama pemain yang akan dibawa untuk berlaga di turnamen Piala AFF 2022.

Dari 23 nama pemain yang dibawa oleh pelatih asal Korea Selatan itu, terdapat 2 nama yakni Sandy Walsh dan Elkan Baggott yang dicoret dari skuad Garuda.

Shin Tae-yong sebelumnya telah memimpin skuad Garuda untuk menjalani pemusatan latihan di Bali untuk memilah dan memilih pemain yang akan berlaga di turnamen Piala AFF nanti.

“Para pemain telah menunjukkan perkembangan yang baik dan bagus selama pemusatan latihan di Bali. Kami memilih pemain sesuai kebutuhan tim,” kata Shin Tae-yong, seperti dilansir dari lamaan resmi PSSI.

Baca Juga: Raphael Varane: Saya Sangat Bangga Menjadi Orang Prancis!

“Para pemain telah siap mengikuti Piala AFF 2022. Masih ada beberapa hari lagi untuk mematangkan taktik dan strategi jelang laga perdana melawan Kamboja,” jelasnya.

Namun, pada gelaran Piala AFF 2022 nanti, juru taktik timnas Indonesia itu tidak memilih Sandy Walsh dan Elkan Baggott.

Tidak hanya Sandy dan Elkan yang dicoret dari skuad Merah Putih, Coach Shin juga mencoret nama Muhammad Ferarri, Muhammad Dzaky, dan Andy Setyo dari daftar pemain yang berlaga di Piala AFF.

Tak ada nama Sandy dan Elkan di daftar pemain timnas Indonesia bukan tanpa sebab, keduanya tak bisa meninggalkan klubnya yang masih menjalani laga di kompetisi Eropa.

Baca Juga: Argentina Juara, Lionel Messi Sang Penguasa

Sedangkan, untuk Jordi Amat yang dinaturalisasi bareng dengan Sandy Walsh namanya masuk ke dalam skuad yang akan berlaga di Piala AFF 2022 nanti.

Pemain naturalisasi asal Spanyol itu nantinya akan berduet dengan Rizky Ridho, Fachruddin Aryanto, Asnawi Mangkualam, dan Hansamu Yama untuk mengisi lini belakang pertahanan skuad Merah Putih.

Sedangkan, trio muda timnas Indonesia yang berkarir di luar negeri, yakni Saddil Ramdani, Witan Sulaeman, dan Egy Maulana Vikri masuk dalam jajaran skuad Merah Putih.

Piala AFF 2022 akan dimulai pada 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023 mendatang. Indonesia tergabung di Grup A bersama Kamboja, Brunei Darussalam, Thailand, dan Filipina.

Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2022:

Kiper

Nadeo Argawinata, Muhammad Riyandi, Syahrul Trisna

Lini Belakang

Asnawi Mangkualam, Jordi Amat, Fachruddin Aryanto, Rizky Ridho, Pratama Arhan, Hansamu Yama, Edo Febriansah.

Lini Tengah

Marc Klok, Syahrian Abimanyu, Marselino Ferdinan, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Yacob Sayuri, Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri, dan Saddil Ramdani.

Lini Depan

Ilija Spasojevic, Muhammad Rafli, Dendy Sulistyawan, Ramadhan Sananta.

Editor


Komentar
Banner
Banner