bakabar.com, JAKARTA - Jelang pertemuan kontra Suriah di Piala Asia U-20, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong meminta para pemain untuk tampil lebih berani.
Timnas U-20 akan melakoni laga kedua Grup A melawan Suriah, Sabtu (4/3) sore di Lokomotiv Stadium, Uzbekistan, setelah gagal pada laga pertama dari Irak.
“Para pemain harus lebih berani dan percaya diri. Jadi saya melihat, pemain susah adaptasi dengan cuaca dingin seperti ini, saya memohon kepada para pemain melakukan permainan berani,” kata Shin Tae-yong dikutip dari laman PSSI.
Shin yakin jika Suriah akan memberikan perlawanan sengit. Telebih, mereka berambisi mendapat poin penuh karena menderita kekalahan dari tim tuan rumah Uzbekistan pada laga perdana, sama seperti Indonesia.
Baca Juga: Chelsea Vs Leeds Jadi Penentu, Potter: Pemain Mau Tanggung Jawab Kok!
“Karena Suriah juga kalah melawan Uzbekistan, mereka lebih cenderung menyerang lawan Indonesia. Dengan penyerangan, kita harus memiliki pertahanan yang baik di awal. Jangan melakukan kesalahan sendiri, lebih agresif sendiri. Finishing harus lebih baik daripada sebelumnya, agar kita berjalan lancar,” tambah STY.
Selain meminta anak asuhnya untuk tampil lebih maksimal, Shin juga berharap para suporter untuk terus memberi dukungan, meskipun hasil laga nanti tidak sesuai dengan harapan.
“Jadi pastinya belum full skuat tim kita, tolong jangan kecewa [suporter]. Kalua sudah full skuat, akan lebih baik lagi [mainnya], jangan kecewa dengan permainan Indonesia. Mohon dukungannya unutk Garuda Muda,” lanjut Shin.
Baca Juga: Achraf Hakimi Didakwa Melakukan Pemerkosaan!
Indonesia saat ini masih berada di posisi juru kunci klasemen sementara Grup A tanpa memiliki poin, sama seperti Suriah, yang kalah pada laga pertama.
Indonesia harus menyerah 0-2 dari Irak, sementara Suriah bertekuk lutut dari Uzbekistan juga dengan skor sama yaitu 2-0.