Piala AFF 2022

Semifinal Piala AFF 2022 Hari Ini, Polisi Imbau Hindari Kawasan GBK

Polda Metro Jaya mengimbau kepada para pengendara untuk menghindari ruas jalan sekitaran GBK karena ada pertandingan semifinal Piala AFF 2022

Featured-Image
Indonesia akan menjamu Vietnam di semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (6/1) pukul 16.30 WIB. (Foto: Twitter @affmecup)

bakabar.com, JAKARTA –Polda Metro Jaya mengimbau pemilik kendaraan bermotor untuk menghidari ruas jalan yang mengarah ke Kawasan Gelora Bung Karno (GBK), selama pertandingan semifinal Piala AFF 2022 Indonesia vs Vietnam, Jumat (6/1) sore pukul 16.30 WIB.

Hal tersebut disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan yang meminta kepada masyarakat untuk mencari alternatif jalan lain guna menghindari kemacetan.

“Imbauannya kepada masyarakat yang tidak berkepentingan kea rah itu ya mungkin bisa di sekitar jam 16.30 sampai selesai pertandingan mungkin bisa mencari alternatif lain atau tidak mendekat dulu ke area pertandingan Piala AFF,” kata Zulpan

Lebih lanjut, ia memprediksi arus lalu lintas di sekitaran Kawasan GBK pada hari ini akan padat imbas dari pertandingan semifinal Piala AFF 2022 Indonesia kontra Vietnam.

Baca Juga: Jelang Laga Semifinal, Menpora Ingatkan Pemain Timnas Jangan Egois!

Menurutnya hal tersebut merujuk pada jumlah tiket pertandingan yang sudah terjual habis, sehingga diprediksi kawasan GBK akan ramai suporter pada hari ini.

Di sisi lain, Kabid Humas Polda Metro Jaya juga menyampaikan telah menyiapkan personel yang akan membantu untuk mengatur arus lalu lintas di sekitar kawasan GBK pada sore hari nanti.

Lebih lanjut, Zulpan juga mengatakan pihaknya turut menyiapkan rekayasa arus lalu lintas jika nantinya memang perlu dilakukan pengalihan arus kendaraan.

“Jelas itu ada yang sekitaran GBK saja. Jadi pengalihan arus lalin yang menuju ke GBK,” ujarnya.

Terkait dengan pengamanan laga semifinal Indonesia vs Vietnam, Polri juga akan menurunkan sebanyak 3.624 personel gabungan yang dikerahkan di pertandingan yang berlangsung di GBK nanti.

Baca Juga: Jadwal Indonesia Vs Vietnam Berubah, Park Hang-seo: Kami Siap Kapan Pun!

Sebanyak 500 steward juga telah disiapkan untuk bertugas mengamankan di dalam stadion SUGBK guna memastikan pertandingan berjalan lancar dan aman.

Selanjutnya, Zulpan memastikan, pihaknya akan memberikan pengamanan maksimal. Ia juga menegaskan bahwa SUGBK bukanlah tempat yang menakutkan.

“Kita berikan pengamanan yang optimallah seperti harapan official Vietnam. Jangan khawatir, jadi tidak benar bahwa stadion GBK ini menakutkan,” tegasnya.

Laga semifinal Piala AFF 2022 antara Indonesia melawan Vietnam akan terlebih dahulu dihelat di leg pertama di Stadion Utama Gelora Bung Karno, pada hari ini (6/1) pukul 16.30 sore WIB.

Selanjutnya, Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Vietnam di Stadion My Dinh guna melakukan pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF tiga hari setelahnya.

Editor
Komentar
Banner
Banner