Pemilu 2024

Relawan Juragan di Depok Deklarasi Pemenangan Ganjar Pranowo

Relawan Jaringan Rakyat Untuk Ganjar atau Juragan Wilayah Kota Depok deklarasi untuk pemenangan Ganjar Pranowo untuk presiden RI 2024-2029 di Depok

Featured-Image
Ketua Relawan Juragan Kota Depok, M Soleh. foto: apahabar.com/Rubiakto

bakabar.com, DEPOK - Relawan Jaringan Rakyat Untuk Ganjar atau Juragan Wilayah Kota Depok deklarasi untuk pemenangan Ganjar Pranowo untuk presiden RI 2024-2029 di Kampung Wisata Goes RT 1 RW 1 Kelurahan Serua, Kecamatan Bojongsari, Depok, Minggu (4/6).

Koordinator Relawan Juragan Wilayah Kota Depok, Muhammad Sholeh mengatakan Depok secara administratif memiliki 11 kecamatan dan 63 kelurahan. Dengan deklarasi tersebut dihaparkan mampu menjadi pionir pemenang Ganjar Pranowo di Kota Depok. 

"Relawan Juragan merupakan simpul-simpul utama kita, punggawa-punggawa utama kita, kita ini adalah jaringan simpul relawan di 11 kecamatan," kata Sholeh.

Baca Juga: PKS Tetap Siapkan Bakal Calon Wali Kota dari Depok

Dia juga mengatakan relawan Juragan bukan orang sembarangan di dunia politik, karena mereka merupakan motor yang sudah bergerak di tengah masyarakat. Lebih penting lagi, relawan Juragan juga berkomitmen untuk siap bekerja memenangkan Ganjar Pranowo di Kota Depok.

"Jauh lebih penting, sahabat kita ini telah berkomitmen siap bekerja dan bergerak di bawah bendera Relawan Juragan siap berjuang sekuat tenaga untuk memenangkan Pak Ganjar Pranowo sebagai Presiden 2024-2029 di Kota Depok," ungkap Soleh.

Baca Juga: Tak Berpengalaman, Kaesang Bakal Susah Urus Depok

Ia menambahkan, relawan Juragan berisi paguyuban ojek online, pedagang warteg dan orang-orang yang mengantarkan Joko Widodo (Jokowi) menjadi presiden. Menurutnya mereka memiliki semangat yang sama untuk berjuang bersama.

"Banyak yang bergabung, karena relawan Juragan memiliki semangat dan visi yang sama, yakni berjuang memenangkan Pak Ganjar Pranowo, khususnya di Kota Depok," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner